Berita Liga Premier: Meski kerap dikaitkan dengan Juventus dalam beberapa tahun terakhir, namun menurut Fabio Paratici, gelandang MU, PaulPogba tak pernah dekat dengan transfer kembali ke Turin.
Paul Pogba mulai memasuki tahun terakhir dalam kontraknya dengan Setan Merah, dan masa depannya sejauh ini masih belum jelas karena spekulasi yang mengaitkannya dengan Juventus, Real Madrid, dan PSG, tak pernah hilang. Bahkan sejak kembali dari Juve pada musim panas 2016 lalu, isu transfer Pogba seolah tak pernah hilang.
Tentang isu transfer Pogba ke Juve saat ini, mantan direktur olahraga Juve yang kini bekerja di Tottenham, Fabio Paratici, mengklaim bahwa itu sulit terjadi. Bahkan saat Paratici masih di Juve, Pogba tak pernah dekat dengan transfer kkembali ke Turin.
“Paul Pogba kembali ke Juventus? Saya pikir itu sangat sulit,” kata Paratici pada Sky Sports. “Tak pernah ada momen dimana kami (Juve) pernah hampir mendatangkannya kembali.”
Tiga bulan lalu juga sempat dilaporkan bahwa Juve sudah mengatakan pada agen Pogba, Mino Raiola, bahwa mereka tak bisa kembali merekrut gelandang 28 tahun asal Prancis itu.
Sedang menurut 90min.com, petinggi United saat ini tengah bekerja untuk menentukan masa depan Pogba, dan sejauh ini ada dua kubu di klub, satu kubu menginginkan Pogba bertahan, dan kubu lainnya ingin Pogba dijual pada musim panas ini.
Sementara itu Pogba sendiri tampil impresif selama bermain di Euro 2020, sebelum Prancis tereliminasi di babak 16 besar.
Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News