Ramalan terakhir Mbak You bikin bergidik: Semoga tidak terjadi

Peramal wanita Mbak You meninggal dunia pada hari ini, Kamis 1 Juli 2021. Mbak You mengembuskan nafas terakhir saat akan dilarikan ke rumah sakit di bilangan Bintaro, karena diduga terjangkit Covid-19.

Read More

Mbak You sendiri dikenal sebagai peramal yang cukup menuai kontroversi. Beberapa ucapannya sempat membuah heboh publik, mulai dari jatuhnya pesawat, hingga potensi kerusuhan politik yang terjadi dalam beberapa waktu mendatang.

Wanita bernama asli Euis Juwariyah Johana itu juga kerap membagikan terawangannya melalui platform YouTube di kanalnya. Sebelum meninggal, terdapat satu video ramalan terakhir Mbak You yang cukup bikin bergidik, yang diunggah pada 11 Juni 2021 lalu.

Dalam video tersebut, Mbak You menyinggung soal isu terjadinya bencana tsunami di timur Pulau Jawa. Dalam penerawangannya itu, Mbak You mulanya menyinggung soal ramalannya di tahun 2015 lalu.

“Tanah Jawa Tengah, Jawa Timur akan ambles, tidak ada batasnya di situ. Dan ada beberapa tempat juga akan ambles, tergeser. Apa yang saya terawang ini, Anda bisa lihat di media yang pernah saya bicara,” katanya disitat Kamis, 1 Juli 2021.

Selanjutnya, ia menyinggung soal ramalan adanya tsunami di pantai Jawa Timur dan Jawa Tengah. Kata dia, akan ada gelombang tsunami di daerah pesisir Trenggalek, Jawa Timur dan sekitarnya serta di daerah pesisir Jawa Tengah.

Tak cuma itu, ia juga menyebut akan ada banyak bencana yang menerjang di tahun 2021 ini.

“Ada berbagai bencana yang akan timbul di 2021. Seperti awal akan ada banjir dan rumah-rumah mewah akan kemasukan air, dan di beberapa tempat ada seperti gempa. Juga, kapal tenggelam, kapal laut ataupun udara, ada beberapa bencana juga,” ujar Mbak You.

Mbak You menegaskan, videonya soal ramalan bencana di tahun 2021 bukanlah untuk menakut-nakuti.

“Sebagai manusia, harapan saya semoga yang saya lihat ini tidak benar dan salah. Yang saya inginkan semuanya sehat walafiat tidak kurang sesuatu apapun,” tuturnya.

Ia juga menambahkan, dengan perkataan terawangannya itu, justru untuk mengajak orang-orang yang masih diberi kesempatan untuk memperbaiki diri, serta berdoa meminta agar hal yang ia sebutkan tidak terjadi.

“Karena keajaiban itu ada. Kita mohon ampun sama yang di atas, yang maha membolak-balikan hati, biar tidak terjadi bencana ini,” imbuh Mbak You.

Air laut pindah ke darat

Pada video itu, Mbak You juga menggambarkan ilustrasi gelombang pasang yang naik ke daratan. Ia menyebut, air laut tersebut bak merangkul yang ada di darat untuk ditarik ke lautan. Ia juga menerawang, air laut tersebut sangat tinggi.

“Sangat tinggi. Saya tidak bisa memperkirakan berapa tingginya, tapi sangat tinggi.”

Kemudian, peramal yang mengaku memiliki pasangan gaib itu mengatakan tidak bisa mengetahui kapan tepatnya ramalan bencana tersebut akan terjadi.

“Kalaupun saya tahu sedikit pergeseran kapan terjadi, tapi bukan untuk konsumsi publik. Biarkan jadi teka-teki, biarkan jadi rahasia Tuhan, biar kita tawakal dan banyak berdoa,” ujar Mbak You.

Lebih jauh, Mbak You juga mengatakan bahwa akan banyak fenomena alam yang terjadi di tahun 2021 pada sekitar bulan Juni hingga November.

“Langit terbelah, benda-benda jatuh dari langit, tanah bergerak di daratan, kita lari ke daerah perbukitan, tanah ada yang longsor, (air) laut pindah ke darat, menggerus daratan untuk lari ke laut,” papar Mbak You.

Di penghujung videonya, Mbak You juga menerangkan bahwa masih akan ada banyak lagi bencana alam yang akan terjadi mulai dari gunung meletus, hingga semburan lumpur bak lumpur Lapindo.

“Beberapa bencana masih ada lagi, gunung meletus masih ada. Dan semburan-semburan seperti (lumpur) Lapindo, itu juga ada di beberapa tempat, tanah bergerak juga ada, semburan-semburan kecil juga ada di beberapa tempat di Indonesia.”

Sekali lagi, Mbak You menegaskan bahwa ramalan yang ia bagikan itu bukan untuk menakuti, melainkan supaya bisa dipahami orang agar menjadi lebih baik lagi dan lebih banyak berdoa.

Sumber Berita

Dapatkan update berita viral menarik hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News

Related posts