Lensa Ultra-Wide dengan Autofocus Akan Tersemat di iPhone 13

BabatPost.com – iPhone 13 series diperkirakan akan diluncurkan pada September 2021. Apple dikabarkan akan meluncurkan empat model iPhone baru tahun ini, dan itu meliputi iPhone 13, 13 mini, 13 Pro, dan 13 Pro Max.

Menjelang peluncuran, beberapa bocoran terkait desain dan spesifikasi dari keempat perangkat ini telah tersebar luas.
Sebelumnya, leakster Sonny Dickson lewat akun Twitter menginformasi mengenai kamera iPhone 13. Ia menampilkan desain iPhone 13 Mini, iPhone 13, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max terbaru. Kabarnya modul kamera belakang, penempatan lensa iPhone 13 dan iPhone 13 Mini memiliki susunan diagonal atau miring.

Read More
Berita Terkait :  Android 6.0 Marshmallow bakal disematkan di Asus Zenfone 2

Kabar terbaru juga menyebutkan, Apple nampaknya akan memberikan beberapa upgrade penting di kamera iPhone 13 dan iPhone 13 Pro.

Berdasararkan kabar dari analis Apple bernama Minc Chi Kuo, Apple kini sedang mengembangkan lensa ultra-wide untuk model iPhone 13 yang kemungkinan rilis tahun 2021 ini.

Seperti dilaporkan Macrumours, Kuo mengungkapkan bahwa iPhone 13 Pro kemungkinan besar akan menggunakan lensa ultra-wide dengan fitur autofocus yang telah ditingkatkan kemampuannya. Fitur autofocus yang disempurnakan memungkinkan pengguna menyesuaikan lensa untuk memilih objek apa yang ingin menjadi fokus kamera.

Fitur autofocus baru di iPhone 13 Pro ini mirip dengan lensa wide-angle dan lensa tele.

Berita Terkait :  Kabar Mengejutkan dari ZTE Nubia Z17 tentang Kameranya

Fitur ini merupakan peningkatan dari lensa ultra-wide iPhone 12 Pro Max yang hanya mampu menerapkan fixed-focus dan tak dapat berfokus pada objek tertentu.
Selain membawa fitur autofocus, Kuo juga mengklaim bahwa lensa ultra-wide pada iPhone 13 Pro akan memiliki 6 elemen yang bakal menghasilkan gambar dan video yang lebih baik.

Berdasarkan catatan Kuo, lensa ultra-wide yang disempurnakan hanya akan hadir di iPhone 13 model Pro.Meski begitu, Kuo berharap bahwa Apple akan membawa pningkatan yang sama untuk semua model iPhone generasi mendatang.

Notch pada keempat model iPhone 13 series juga dikabarkan bakal semakin menciut alias mengecil. Apple akan memindahkan lubang suara ke bezel atas untuk mengurangi ukuran takik. Fitur keamanan berupa teknologi ID wajah akan disuguhkan pula pada series anyar ini. Lalu, Apple juga dikabarkan akan memperkenalkan layar LTPO 120Hz pada model Pro.

Berita Terkait :  3 Fitur Android Terbaik yang Layak Apple Adopsi ke iOS

Rumor lainnya juga mengatakan iPhone 13 tidak akan dilengkapi dengan port pengisian daya, dan menggantinya dengan pengisian nirkabel. iPhone 13 disebut-sebut meluncur September mendatang.

Tahun lalu, jadwal produksi Apple terganggu secara signifikan oleh pandemi Covid-19 dan seri iPhone 12 akhirnya dikirim satu bulan lebih lambat dari biasanya. Apple tampaknya berhasil menghindari rintangan (termasuk kekurangan chip dan meningkatnya penyebaran Covid-19 di beberapa daerah).
.

Related posts