Berita Sepakbola: Barcelona dilaporkan mulai bergerak untuk mencari penerus dari Jordi Alba yang sudah dimakan usia. Bek milik Valencia yaitu Jose Gaya, disebut menjadi incaran Blaugrana musim panas ini.
Jose Gaya tampil begitu mempesona bagi Valencia di musim 2020/21 kemarin meski Los Che secara umum tampil mengecewakan di La Liga Spanyol.
Dari 33 pertandingan La Liga yang dimainkannya, Jose Gaya tercatat mampu menyumbangkan 1 gol dan 7 assists bagi Kelelawar Hitam.
Penampilan impresif Gaya itu pun kemudian membuat Barcelona tertarik untuk mengangkutnya ke Camp Nou musim panas ini.
Seperti dilaporkan oleh Marca, media kenamaan asal Spanyol ini menulis jika Barca menyiapkan nama Gaya sebagai bek kiri utama mereka di masa depan menggantikan posisi Jordi Alba yang sudah menginjak 32 tahun.
Dengan usia Gaya yang terpaut jarak enam tahun lebih muda dari Jordi Alba, tentu saja kapten Los Che tersebut bisa menjadi aset yang berharga untuk pasukan Ronald Koeman dalam beberapa tahun ke depan.
Selain itu Barca juga tak perlu menggaji Gaya sebesar apa yang didapatkan oleh Alba. Hal ini tentu saja bisa menghemat pengeluaran klub yang kebetulan tengah dilanda krisis akibat pandemi Covid-19.
Sebagai informasi, besaran gaji tahunan Gaya bersama Valencia adalah 2,9 juta Poundsterling (Rp 58 miliar) per tahun.
Jumlah itu sangat jauh di bawah Alba yang sekarang mendapatkan upah per musim dari Barca sebesar 7,2 juta Poundsterling (Rp 144 miliar).
Sumber Berita
Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News