Bahagianya Luka Modric Bisa Tuntun Kroasia ke Babak 16 Besar

Berita Piala Eropa: Tim Nasional Kroasia akhirnya berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Eropa 2020 dari Grup D. Keberhasilan didapat setelah mengalahkan Skotlandia di pertandingan terakhir dengan skor 3-1. Luka Modric menjadi bintang dengan mencetak satu gol dan satu assists.

Read More

“Kami senang karena kami memainkan pertandingan besar dan lolos ke babak berikutnya. Kami tidak senang dengan penampilan di dua pertandingan pertama dan kami tahu kami bisa lebih baik. Ketika kami bermain seperti ini, kami berbahaya bagi semua orang,” kata Modric.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Hampden Park, Kroasia berhasil memimpin berkat gol yang dilesatkan oleh Nikola Vlasic. Namun, tim tuan rumah sempat menyamakan kedudukan lewat Callum McGregor. Skor 1-1 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, Luka Modric memperlihatkan kelasnya. Pemain yang pernah meraih Ballon d’Or 2018 itu berhasil membuat sebuah gol indah yang membuat kiper Skotlandia tercengang. “

Gol ini sangat berarti bagi saya, tetapi permainan kami lebih berarti, dari awal hingga akhir. Saya senang gol saya membantu, tetapi yang terpenting adalah kemenangan tim,” sambung gelandang Real Madrid itu, sebagaimana diberitakan situs resmi UEFA.

Menit ke-77, Modric memberikan sebuah umpan matang yang membuat Ivan Perisic mudah untuk menjebol gawang Skotlandia. Skor 3-1 pun bertahan hingga laga usai.

Dengan kemenangan tersebut, maka Kroasia berhasil lolos ke babak 16 besar setelah mencetak empat poin dan menempati posisi runner up.

Sumber Berita

Dapatkan update berita lainnya hanya di BabatPost.com, Jangan Lupa Follow BabatPost.com di Google News

Related posts