BABAT POST- Ini Hasil Drawing atau Undian UEFA Nations League 2018/2019 : Inggris Satu Grup dengan Spanyol – UEFA baru saja menyelesaikan undian UEFA Nations League yang bakal dimulai pada bulan September 2018 mendatang, UEFA akan menghelat kompetisi UEFA Nations League yang akan diikuti oleh 55 timnas negara-negara Eropa. Kompetisi ini sendiri menggantikan laga-laga persahabatan antar negara Eropa yang umumnya dihelat di setiap jeda internasional.
Dengan pengelompokkan Liga sesuai dengan masing-masing pot, kompetisi ini diharapkan akan memberikan kesempatan bagi negara-negara kurang populer untuk dapat berkiprah di kompetisi internasional. Terutama terkait dengan poin koefisien yang mampu didapatkan oleh negara-negara kecil guna memberi pengaruh kepada posisi mereka di peringkat FIFA maupun UEFA.
Kompetisi ini sendiri akan berlangsung sejak September 2018, dan secara berkala hingga pemenang ditentukan pada pertengahan 2019 mendatang. Selanjutnya, kompetisi ini dicanangkan untuk dilangsungkan setiap dua tahun. Berikut pembagian Liga serta grupnya
Liga A
Group 1
Jerman |
Prancis |
Belanda |
Group 2
Islandia |
Swiss |
Belgia |
Grup 3
Polandia |
Italia |
Portugal |
Grup 4
Kroasia |
Inggris |
Spanyol |
Liga B
Grup 1
Republik Ceska |
Ukraina |
Slovakia |
Grup 2
Turki |
Swedia |
Rusia |
Grup 3
Irlandia Utara |
Bosnia & Herzegovina |
Austria |
Grup 4
Denmark |
Republik Irlandia |
Wales |
Liga C
Grup 1
Israel |
Albania |
Skotlandia |
Grup 2
Estonia |
Finlandia |
Yunani |
Hongaria |
Grup 3
Siprus |
Bulgaria |
Norwegia |
Slovenia |
Grup 4
Lithuania | |
Montenegro | |
Serbia | |
Rumania |
Liga D
Grup 1
Georgia |
Latvia |
Kazakhstan |
Andorra |
Grup 2
Belarusia |
Luksemburg |
Moldova |
San Marino |
Grup 3
Azerbaijan |
Kepulauan Faroe |
Malta |
Kosovo |
Grup 4
Republik Makedonia |
Armenia |
Liechtenstein |
Gibraltar |
Jadwal UEFA Nations League:
Pertandingan 1: 6-8 September 2018
Pertandingan 2: 9-11 September 2018
Pertandingan 3: 11-13 Oktober 2018
Pertandingan 4: 14-16 Oktober 2018
Pertandingan 5: 15-17 November 2018
Pertandingan 6: 18-20 November 2018
Undian Final: Desember 2018
Babak Final: 5-9 Juni 2019.
SUMBER UEFA