KABAR BOLA- Rumor Transfer : Ini Lima Bintang Incaran Barcelona di Bursa Musim Dingin 2018 – Barcelona meraih hasil memukau di paruh pertama musim 2017-2018. Hingga pekan 17 Liga Spanyol 2017-2018, Blaugrana –julukan Barcelona– duduk di puncak klasemen dengan koleksi 45 poin, unggul sembilan poin dari Atletico Madrid di posisi dua. Sementara di Liga Champions, Barcelona keluar sebagai juara Grup D dan akan menghadapi Chelsea di 16 besar.
Meski sudah tampil memikat, Barcelona tak ingin menginjak pedal rem mereka. Seperti diberitakan Express, Rabu (27/12/2017), Barcelona mengincar lima pemain sekaligus pada bursa transfer Januari 2018.
Mereka ialah gelandang Arsenal, Mesut Ozil, kemudian Aleksandr Golovin (CSKA Moskow), Nabil Fekir (Olympique Lyon), Max Meyer dan Leon Goretzka (Schalke 04). Namun, dari keempat nama itu, Ozil dijadikan prioritas oleh manajemen.
Hal itu karena kebutuhan Barcelona akan kualitas Ozil sangat tinggi. Dalam pola 4-4-2 atau 4-3-3 racikan Ernesto Valverde, Barcelona menerapkan pola permainan dari kaki ke kaki. Pola permainan itu membutuhkan stamina yang oke. Namun sayang, gelandang andalan Barcelona yakni Andres Iniesta sudah tak muda lagi. Usia Iniesta kini sudah 33 tahun.
Karena itu, Barcelona membutuhkan tenaga yang fresh dan itu dapat ditemukan dalam diri Ozil. Kebetulan, kontrak Ozil bersama Arsenal akan berakhir pada 30 Juni 2018. Jika didatangkan pada Januari 2018, otomatis harga gelandang berpaspor Jerman itu akan miring. Sebab kontraknya bersama Arsenal tinggal bersisa kurang dari enam bulan.
Rumor ketertarikan Barcelona kepada Ozil juga mengindikasikan berhentinya negosiasi antara Barcelona dan Liverpool terkait Philippe Coutinho. Sebelumnya, Barcelona digadang-gadang akan mengamankan servis Coutinho pada bursa transfer Januari 2018.
Namun, kabar terbaru, The Reds –julukan Liverpool– enggan melepas Coutinho pada bursa transfer Januari 2018. Sebab gelandang berpaspor Brasil itu masih dibutuhkan untuk membawa Liverpool merealisasikan target, finis di empat besar Liga Inggris dan melaju jauh di Liga Champions 2017-2018.
sumber express