Prediksi Liga Jerman Hannover 96 vs Eintracht Frankfurt 14 Oktober 2017

BABAT POST- Prediksi Liga Jerman Hannover 96 vs Eintracht Frankfurt 14 Oktober 2017 – Match day 8 Bundesliga Jerman , tim promosi Honnover berharapa melanjutkan tren positif di awal musim saat menjamu Frankfurt  pada Sabtu malam 14 Oktober 2017 pukul 20 :30 WIB dari HDI-Arena .

Kembalinya Hannover 96  ke kasta tertinggi lin Jerman sejauh ini cukup mengesankan,  kebobolan hanya empat gol – yang ke dua paling sedikit di liga di belakang Borussia Dortmund (2) – meski kehilangan beberapa pemain kunci karena cedera kembalinya  bek tengah andal Salif Sane telah terbukti sangat membantu. Hannover tidak beruntung meninggalkan Borussia Park dengan kekalahan 2-1 melawan Mönchengladbach sebelum jeda internasional, satu-satunya kekalahan sejauh ini yang membawa tim meraih 12 poin di posisi 5 klasemen. So mereka tentu ingin kembali bangkit dan sangat optimis mendapatkan tiga poin di HDI Arena akhir pekan ini.

Read More
Berita Terkait :  Prediksi Sheffield vs Hull City, 16 Februari, Divisi Championship

Eintracht Frankfurt perlahan-lahan mulai bangkit. Frankfurt finish di urutan terbawah dari tabel form untuk paruh kedua musim lalu – dimana memenangkan hanya 4 dari 21 pertandingan Bundesliga terakhir mereka (W4 D5 L11) – namun nilai investasi The Eagles sebesar £ 20 juta selama musim panas tampaknya mulai membawa hasil. Musim panas ini mereka telah berbelanja striker Sebastian Haller, yang telah mencetak dua gol dalam tiga pertandingan terakhirnya, telah membantu Frankfurt meraih kemenangan 2-1 mereka di kandang melawan Stuttgart . Menerobos pertahanan Hannover mungkin menjadi tantangan terberat mereka sejauh ini. Dengan 10 poin mereka diposisi 8 klasemen.

Hannover tak terkalahkan di kandang dalam 11 laga beruntun tentu diunggulkan dalam laga ini. Meskipun Hannover memiliki tampilan datar di lini depan dalam pertandingan kandang terakhir mereka melawan FC Koln, mereka tampak jauh lebih kreatif melawan Borussia M’gladbach dua pekan lalu. 96 juga telah mencatat clean sheet dalam pertandingan liga terakhir mereka di HDI Arena .

Berita Terkait :  Prediksi Skor Swansea City vs Birmingham City, 5 Agustus 2023: Jadwal Championship Inggris Sabtu Ini

Hannover 96 tanpa defender Filipe dan winger Edgar Prib yang cedera. Left back Albornoz. midfielders Schwegler, Prib, Sarenren Bazee dan Bech meragukan kondisinya. Dengan formasi 4-4-2, Niclas dan Harnik memimpin lini depan dengan Marvin dan Pirmin menggalang lini tengahnya.

Penyerang Veteran Alexander Meier, attacking-mid Marco Fabian, defensive-mid Omar Mascarell dan wing back Danny da Costa absen karena cedera. Jonathan De Guzman dan Marc Stendera masih meragukan kondisinya sedang  Center back SImon Falette menjalani suspensi. Dengan pola 3-4-2-1, Haller memimpin didepan dengan suport dari Boateng dan Rebic.

Hannover memang belum mengemas banyak gol sejauh ini. Pencetak gol terbanyak musim lalu, Martin Harnik, telah menjadi MVP untuk Hannover musim ini, mencetak gol pada 4 dari 5 pertandingan terakhirnya untuk klub tersebut, dan dia punya kesempatan mengemas gol dalam laga ini. Prediksi kami: kemenangan 1-0 di Hannover.

Perkiraan Susunan Pemain

Berita Terkait :  Prediksi Liga Jerman Freiburg vs RB Leipzig 20 Januari 2018

Hannover 96 (4-4-2): Philipp Tschauner, Matthias Ostrzolek, Felipe, Florian Hubner, Julian Korb, Kenan Karaman, Pirmin Schwegler, Waldemar Anton, Felix Klaus, Martin Harnik, Niclas Fullkrug

Eintracht Frankfurt (3-4-2-1): Lukas Hradecky; Makoto Hasebe, David Abraham, Simon Falette; Timothy Chandler, Mijat Gacinovic, Gelson Fernandes, Jonathan de Guzman, Jetro Willems,; Kevin Prince Boateng, Sebastian Haller

Head To Head
09/02/2017 Hannover 96 1 – 2 Eintracht Frankfurt
20/03/2016 Eintracht Frankfurt 1 – 0 Hannover 96
24/10/2015 Hannover 96 1 – 2 Eintracht Frankfurt
04/04/2015 Eintracht Frankfurt 2 – 2 Hannover 96
01/11/2014 Hannover 96 1 – 0 Eintracht Frankfurt

Lima Pertandingan Terakhir Hannover 96 (S/M/S/S/K)
09/09/2017 Wolfsburg 1 – 1 Hannover 96
16/09/2017 Hannover 96 2 – 0 Hamburger SV
21/09/2017 Freiburg 1 – 1 Hannover 96
24/09/2017 Hannover 96 0 – 0 Koln
30/09/2017 Borussia M’gladbach 2 – 1 Hannover 96

Lima Pertandingan Terakhir Eintracht Frankfurt (M/K/M/K/M)
09/09/2017 Borussia M’gladbach 0 – 1 Eintracht Frankfurt
16/09/2017 Eintracht Frankfurt 1 – 2 Augsburg
20/09/2017 Koln 0 – 1 Eintracht Frankfurt
23/09/2017 RB Leipzig 2 – 1 Eintracht Frankfurt
30/09/2017 Eintracht Frankfurt 2 – 1 Stuttgart

 

 

Related posts