Jadwal Siaran Langsung Liga 1 Pekan ke-24, 14 s/d 18 September 2017 dan Klasemen Sementara : Bali United vs Persija, Arema vs Persela

BABAT POST – Jadwal Siaran Langsung Liga 1 Pekan ke-24, 14 s/d 18 September 2017 dan Klasemen Sementara : Bali United vs Persija, Arema vs Persela – Go-Jek Traveloka Liga 1 Indonesia akan langsung digeber dipekan ke-24 dimana akan diselenggarakan pada Kamis ini sampai dengan Senin depan.

Pekan 24 akan dimulai saat Perseru menjamu Mitra Kukar pada Kamis yang biasanya dari stadion ini tak pernah siaran langsung.

Read More

Pada Jumat, sang pemuncak Bhayangkara FC tak mau tergelincir saat bertandang ke Semen Padang untuk mempertahankan posisi Capolista.

Apalagi di laga malamnya Bali United yang kehilangan posisi puncak dipekan sebelumnya tentu akan tetap mengekor Bhayangkara meski akan menjalani laga sulit menjamu Persija yang tengah on fire.

Laga Sabtu, Borneo yang baru saja menahan Bali United akan menjamu raksasa lain Persib sedang Arema ingin bangkit setelah kalah dalam derby Jatim dari MU dan lagi-lagi menjalani laga Derby melawan Persela yang kini ditangani mantan pelatihnya diputaran pertama Aji Santoso.

Laga Minggu menyajikan tiga laga diantaranya Persipura yang mengincar poin penuh atas Persiba dan PSM yang berharap membawa pulang tiga poin dari Sriwijaya.

Laga pekan ke-24 ditutup pada Senin saat PS TNI menjamu MU.

Jadwal Siaran Langsung Liga 1

Kamis, 14 September 2017
14:00 Perseru Serui vs. Mitra Kukar

 

Jumat, 15 September 2017
15:00 Semen Padang vs. Bhayangkara
18:30 Bali United vs. Persija

 

Sabtu, 16 September 2017
15:00 Borneo vs. Persib
18:30 Arema vs. Persela

 

Minggu, 17 September 2017
15:00 Gresik United vs. Barito Putera
15:00 Persipura vs. Persiba Balikpapan
18:30 Sriwijaya vs. PSM

 

Senin, 18 September 2017
18:30 PS TNI vs. Madura United

━━━━━━━━━━━━━━━
# Team MP W D L G Pts
1 Bhayangkara 23-15-1-7 [40:26] 46
2 Bali United 23-14-3-6 [52:26] 45
3 PSM 23-12-6-5 [37:25] 42
4 Persipura 23-12-6-5 [42:25] 42
5 Madura United 23-11-6-6 [38:28] 39
6 Persija 23-10-9-4 [27:14] 39
7 Arema 23-9-7-7 [24:24] 34
8 Barito Putera 23-10-4-9 [30:30] 34
9 Mitra Kukar 23-10-4-9 [36:46] 34
10 Persib 23-8-9-6 [31:22] 33
11 Borneo 23-9-6-8 [27:22] 33
12 Sriwijaya 23-7-7-9 [25:29] 28
13 Semen Padang 23-7-7-9 [23:31] 28
14 Persela 23-8-3-12 [31:35] 27
15 PS TNI 23-7-5-11 [30:41] 26
16 Perseru 23-4-7-12 [15:28] 19
17 Persiba 23-4-4-15 [20:36] 16
18 Persegres 23-1-4-18 [16:56] 7

                                                        

 

Related posts