Hasil dan Cuplikan Pertandingan Community Shield Chelsea vs Arsenal skor akhir 1-1 ( Adu Penalti 1-4 )

BABAT POST- Hasil dan Cuplikan Pertandingan Community Shield Chelsea vs Arsenal skor akhir 1-1 ( Adu Penalti  1-4 ) – Arsenal untuk kedua kali mempecundangi Chelsea dalam tiga bulan terakhir kali ini diajang Community Shield setelah berhasil menang dalam drama adu penalti (4-1) di Stadion Wembley, Minggu (6/8/2017).

Kedua tim bermain imbang 1-1 di waktu normal.

Read More

Gol bagi The Blues, julukan Chelsea, dicetak oleh Victor Moses pada menit ke-46. Adapun gol Arsenal dicetak oleh Sead Colasinac pada menit ke-82.

Laga ini pun diwarnai kartu merah yang diberikan kepada pemain Chelsea, Pedro Rodriguez, pada menit ke-80 dan kegagalan penalti oleh striker baru The Blues, Alvaro Morata.

Berita Terkait :  Prediksi Skor Perth Glory vs Melbourne Victory, 21 Januari 2023: Jadwal A-League Sabtu Ini

Pada menit-menit awal, Arsenal mencoba membongkar pertahanan Chelsea via Alex Oxlade-Chamberlain, tetapi masih bisa diantisipasi oleh barisan pertahanan The Blues.

Pasukan Arsene Wenger kembali melakukan serangan lewat Hector Bellerin. Dia mengirim umpan ke kotak penalti lawan.

Namun, arah bola masih bisa diantisipasi oleh kiper Thibaut Courtois.

Pada menit ke-13, bek Chelsea, Cesar Azpilicueta, mendapat kartu kuning setelah melanggar Danny Welbeck.

Dua menit setelahnya, Bellerin yang mendapat kartu kuning karena melanggar Marcos Alonso.

Kapten Arsenal, Per Mertesacker, mengalami cedera. Dia pun digantikan oleh Sead Kolasinac.

Pada menit ke-35, Chelsea mendapat peluang lewat Pedro Rodriguez. Dia berhasil melewati beberapa pemain Arsenal.

Akan tetapi, tendangan Pedro masih bisa ditepis oleh kiper Petr Cech.

Menjelang akhir babak pertama, Arsenal mendapat peluang Alex Iwobi. Namun, usahanya masih bisa diantisipasi oleh kiper Chelsea.

Setelah itu, kedua tim masih belum bisa mencetak gol hingga 45 menit pertama.

Pada awal babak kedua, Chelsea berhasil membuka keunggulan lewat Moses.
Pemain asal Nigeria itu berhasil memanfaatkan umpan Cahill dan menaklukkan Petr Cech pada menit ke-46.

Berita Terkait :  Pada Hari Ini Tepat Lima Tahun N'Golo Kante Direkrut Chelsea

Skor pun berubah 1-0 untuk pasukan Antonio Conte.

Pada menit ke-49, Batshuayi mendapat peluang, tetapi tendangannya masih bisa diantisipasi oleh Cech.

Sekitar menit ke-56, kedua pemain bertahan Chelsea, David Luiz dan Gary Cahill, mendapat perawatan medis. Keduanya masih bisa melanjutkan permainan.

Arsenal mendapat peluang via Mohamed Elneny. Tendangan kerasnya meropotkan kiper Chelsea dan menghasilkan tendangan sudut.

Pada menit ke-66, Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menarik keluar Lacazette dan Iwobi untuk memasukkan Giroud dan Theo Walcott.

Sementara itu, Conte memasukkan Alvaro Morata untuk menggantikan Batshuayi. Pelatih asal Italia itu pun memainkan Antonio Rudiger untuk menggantikan Marcos Alonso.

Pada menit ke-80, Chelsea mendapat “petaka” setelah pelanggaran yang dilakukan Pedro diganjar dengan hukuman kartu merah.

Arsenal tak membutuhkan waktu lama untuk memanfaatkan hal itu. Sead Kolasinac berhasil menjebol gawang Courtois pada menit ke-82 setelah memanfaatkan umpan Granit Granit Xhaka.

Berita Terkait :  The Gunners Tundukkan The Citizens Dengan Skor 3-2

Skor pun berubah sama kuat 1-1.

Unggul jumlah pemain, Arsenal terus menekan Chelsea. Oxlade-Chamberlain melakukan beberapa aksi yang merepotkan pertahanan The Blues.

Conte pun kembali melakukan pergantian pemain. Dia memasukkan Musonda untuk menggantikan Willian.

Setelah itu, waktu normal pertandingan dan tambahan waktu lima menit tak mampu dimanfaatkan kedua tim untuk mencetak gol.

Laga pun berlanjut ke dalam drama adu penalti.

Pada drama adu penalti, di kubu Chelsea, hanya Cahill yang berhasil mencetak gol. Morata dan Courtois gagal.

Sementara itu, di kubu Arsenal, semuanya sukses mencetak gol, mulai dari Walcott, Montreal, Chamberlain, dan Giroud.

Atas hasil ini, Arsenal pun berhak atas gelar Community Shield.

Chelsea: Courtois; Azpilicueta, Luiz, Cahill; Moses, Fabregas, Kante, Alonso; Willian, Batshuayi, Pedro
Subs: Caballero, Rudiger, Christensen, Scott, Boga, Musonda, Morata

Arsenal: Cech; Holding, Mertesacker, Monreal; Bellerin, Elneny, Xhaka, Oxlade-Chamberlain; Welbeck, Lacazette, Iwobi
Subs: Ospina, Kolasinac, Willock, Nelson, Maitland-Niles, Walcott, Giroud

Sumber mirror football

Related posts