Prediksi DFL-Supercup Jerman Borussia Dortmund vs Bayern München 6 Agustus 2017

BABAT POST – Prediksi DFL-Supercup Jerman Borussia Dortmund vs Bayern München 6 Agustus 2017 – Gerbang pembukaan Bundesliga Jerman akan dibuka laga super Big Match dalam ajang DFL-Supercup Jerman , yang membertemukan dua musuh bebuyutan antara Borussia Dortmund vs Bayern München pada Minggu dini hari 6 Agustus 2017 dari Signal-Iduna-Park stadion pada pukul 01:45 Live di Fox Sports 2.

Dua tim yang paling sukses di sejarah Piala Super Jerman akan bersua untuk membuka tirai dari  Bundesliga musim 2017/18 akhir pekan ini. Baik Bayern maupun Dortmund menjalani laga pra-musim yang tak mulus. Pasukan  Carlo Ancelotti berhasil menang melawan juara Premier League Chelsea, tapi menderita empat kekalahan dan sekali hasil imbang selama lima persahabatan  lainnya – gagal mencetak gol dalam empat laga – bukan sebuah karakterisitk seperti biasanya dari the Bavarians.

Read More
Berita Terkait :  Prediksi Liga Jerman, Bayern Munchen vs Mainz 05 22 April 2017

Borussia Dortmund juga menjalani pra musim turun-naik, tetapi BVB tidak diragukan lagi cukup puas dengan beberapa pengembangan yang dibuat oelh bos baru Peter Bosz. Filosofi permainan Manajer asal Belanda itu sejalan  dengan ” style Dortmund ” dalam permainan sepakbola. Dengan bisnis transfer terpenting adalah mempertahankan topskor musim lalu Pierre Emerick Aubameyang. Dalam laga ini, BVB berharap kembali memainkan kinerja yang mirip saat menang 3-1 atas AC Milan beberapa minggu lalu –klub yang mengalahkan Bayern 0-4.

Ini akan menjadi musim pertama Bayern tanpa Philipp Lahm dan Xabi Alonso dan bentuk pra-musim the Bavarians mungkin menjadi refleksi ketidak hadiran duo legenda yang sudah pensiun. Sementara kedatangan James Rodriguez dan Corentin Tolisso dapat memperkuat tim, namun mereka masih tanpa kiper utama, Manuel Neuer, karena cedera. Borussia Dortmund sendiri akan kehilangan Marco Reus yang kembali cedera.

Dortmund tak punya banyak perubahan dalam starting 11 sejak pertemuan terakhir antara kedua tim – Dortmund menang 3-2 di Allianz Arena – dan BVB juga memiliki keuntungan besar  bermain dikandang diajang Piala Super Jerman ini di signal Iduna Park. Dortmund tidak terkalahkan atas sesama tim Jerman di kandang sejak April 2015, 82% dengan kemenangan (W31 D7 L0) termasuk menang 1-0 dan imbang 0-0 melawan the Bavarians.

Berita Terkait :  Prediksi Skor Newcastle United vs Tottenham Hotspur, 23 April 2023: Pertarungan Perebutan Zona Champions

Akan ada adu tajam bomber maut Pierre-Emerick Aubameyang vs Robert Lewandowski . Dengan 4 gol dalam tiga laga terakhir Bundesliga musim lalu, Aubameyang mengungguli penyerang Polandia sebagai peraih Golden Boot  musim lalu dengan 31 gol. Pemain  internasional Gabon mencetak 8 gol dalam 6 dari 8 laga kompetitif terakhir, sedang Lewandowski,  mencetak hanya 4 gol dalam 2 dari 6 laga kompetitif terakhir.

Marco Reus akan absen dikubu tuan rumah sedang Julian Weigl masih meragukan kondisinya. Pemain baru seperti Omer Toprak, Mahmoud Dahoud dan Maximilian Phillip bisa menjalani debut dilaga kompetitif.

Tamu masih tanpa Manuel Neuer bersama Juan Bernat yang cedera. Pemain baru  Niklas Sule dan Sebastian Rudy yang bergabung terakhir setelah membela timnas diajang Confederations Cup siap dimainkan. Thiago, Robben dan Jerome Boateng yang sempat cedera juga siap ambil bagian

Berita Terkait :  Prediksi Borussia Dortmund vs Besiktas, Jadwal Liga Champions 8 Desember 2021

Prediksi laga, rekor kandang Dortmund dan buruknya pra musim Bayern membuat kami menjagokan tuan rumah menang dengan skor 2-1.

Prakiraan susunan pemain

 Dortmund (4-3-3) : Burki; Passlack, Toprak, Subotic, Beste; Gotze, Dahoud, Rode; Pulisic, Isak, Philipp

Bayern Munchen (4-2-3-1) : Ulreich; Ferreira de Souza, Martinez Aginaga, Hummels, Olatukunbo Alaba; Tolisso, Alcantara do Nascimento; Rodriguez Rubio, Muller, Ribery; Lewandowski

Tiga Head to Head Terakhir Borussia Dortmund Vs Bayern Munchen 2017

  • 26-04-2017 Bayern Munchen 2-3 Borussia Dortmund
  • 08-04-2017 Bayern Munchen 4-1 Borussia Dortmund
  • 19-11-2016 Borussia Dortmund 1-0 Bayern Munchen

Head to Head Total

  • Borussia Dortmund menang = 29
  • Seri = 29
  • Bayern Munchen menang = 50

Tiga Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund (K-K-S)

  • 02-08-2017 Borussia Dortmund 0-1 Atalanta
  • 29-07-2017 Borussia Dortmund 0-1 Espanyol
  • 22-07-2017 Bochum 2-2 Borussia Dortmund

Tiga Pertandingan Terakhir Bayern Munchen (K-K-M)

  • 02-08-2017 Bayern Munchen 0-3 Liverpool FC
  • 27-07-2017 Bayern Munchen 0-2 Internazionale
  • 25-07-2017 Chelsea 2-3 Bayern Munchen

 

 

Related posts