Daftar Pemain yang Paling Sering Cedera di Liga Inggris

BABAT POST – Dibalik gemerlapnya gaji besar yang diterima pemain sepak bola di benua Inggris menuntut pemain harus bermain secara total. Klub-klub Liga Inggris mempunyai jadwal bertanding yang padat hingga banyak pemain sering cedera. Siapa sih pemain klub Inggris yang paling sering cedera?

Daniel Sturridge menjadi pemain pertama yang paling sering cedera. Dalam data Physioroom hingga April lalu, pemain Liverpool ini menghabiskan waktu 640 hari di ruang perawatan.

Pemain belakang Manchester City, Vincent Kompany, merupakan pemain lainnya. Sejak musim 2011/2012, dia menepi selama 647 hari.

Berita Terkait :  Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Pekan Ke-31 dan Perempat Final FA Cup, 17 dan 18 Maret 2018, Klasemen dan Top Skor

Penyerang Newcastle, Andy Carroll, ada di posisi tiga. Dia dibekap cedera selama 723 hari.

Bek Manchester United, Phil Jones, juga kerap menepi. Dia absen dalam laga MU selama 727 hari. Musim lalu, Jones diganggu cedera lutut.

Steve Pienaar merupakan pemain berikutnya. Dia absen membela Everton dalam 744 hari. Gangguan cedera hamstring menghambatnya musim lalu.

Gelandang Everton lain, Tony Hibbert, juga menjadi pemain yang rentan cedera. Dia menepi selama 768 hari. Saat ini, Hibbert sudah pensiun.

Related posts