Samsung Galaxy S8 Active Bersertifikasi FCC

BABAT POST – Generasi flagship terbaru dari samsung ini bukan hanya memiliki desain premium, akan tetapi juga kaya akan teknologi terkini di dalamnya, dan yang paling penting, sobat bisa gunakan flagship ini di dalam air.Namun yang namanya samasung, tidak berhenti begitu saja, kini kabarnya samsung persiapkan versi Active.

Varian tersebut di mungkinkan memiliki ketahanan lebih di banding kedua perangkat yang sudah kami sebut namanya di atas, dan nampaknya keberadaannya kian menunjukan tanda – tanda segera rilis, pasalnya seperti dilansir dari laman GSMarena, Samsung Galaxy S8 Active telah dapatkan badan regulasi di Amerika Serikat, atau lebih tepatnya FCC. Berikut bisa sobat lihat akan skema bodi bagian belakang dari ponsel tahan banting tersebut, yang memiliki kemiripan dengan S8 maupun S8+.

Berita Terkait :  Mendarat di Indonesia Pekan Ini, Intip Spesifikasi Lengkap Oppo Reno6

Kemiripan muncul ketika melihat kotak atas dan bawah yang di pisahkan kamera utama, yang bisa jadi sama fungsinya dengan apa yang ada di S8 & S8+, yakni bagian bawah untuk fingerprint sensor, sedangkan LED Flash di sisi atas. Tak ketinggalan logo samsung terpasang di bagian bawahnya, sedangkan mengenai ukuran lensa, menurut sumber yang kami dapatkan, samsung bakal tanamkan ukuran besar 12 Megapixel, tentunya dengan berbagai fitur berteknologi tinggi, guna meningkatkan kualitas foto.

Berita Terkait :  Woow, Kamera Depan 16MP Pada Smartphone Elephone P25

Sementara itu di lini chipset, dikatakan sama dengan varian S8 lainnya, yakni sama – sama di perkuat chipset terbaru garapan Qualcomm berupa Snapdragon 835, yang notabennya memiliki clock speed lebih tinggi dari generasi sebelumnya, dan di jalankan pada arsitektur kryo. Dengannya bakal memastikan performa dan kinerja dapur pacu lebih powerfull. Sayangnya tidak disebutkan seberapa besar ukuran RAM dari Galaxy S8 Active ini, tapi besar harapan, samsung tanamkan ukuran 4GB atau 6GB.

Berita Terkait :  Android 6.0 Marshmallow bakal disematkan di Asus Zenfone 2

Sedangkan visual layar, di harapkan samsung tanamkan resolusi tinggi pada ponsel tahan banting terbarunya ini, agar nantinya para pengguna lebih puas saat menikmati berbagai konten multimedia di atas layar, termasuk saat bermain game ataupun menonton film. Dan yang tak kalah penting, harusnya Galaxy S8 Active memiliki baterai berkapasitas ekstra, agar dapat mencukupi kebutuhan para pengguna, di tambah lagi smartphone ini di khusukan bagi para petualang yang suka menempuh perjalanan jauh.

Related posts