Petugas Bandara Adi Sutjipto Yogyakarta Kembalikan Uang Temuan Rp 30 Juta

BABAT POST – Berani jujur itu hebat nampaknya slogan tersebut layak di sematkan kepada Petugas patroli aviation security (avsec) PT Angkasa Pura I (Persero) cabang Bandara Adi Sutjipto Yogyakarta mengembalikan tas berisi pakaian dan uang Rp 30 juta kepada pemiliknya yang bernama Isropi. Tas itu ditemukan petugas tergeletak di lobby barat underpass Bandara Adi Sucipto.

Tas itu ditemukan petugas avsec bandara pada Selasa (20/6) sekitar pukul 20.30 WIB. Kemudian pukul 20.35 WIB diumumkan melalui pengeras suara bandara perihal barang yang tertinggal tersebut.

Berita Terkait :  Hina Iriana Jokowi Pria Dari Bandung Ini Ditangkap Polisi

Sekitar pukul 23.35 WIB pemilik tas yang merupakan warga Magelang tersebut datang ke posko avsec melaporkan kehilangan barang berupa tas. Setelah itu itu petugas melakukan pemeriksaan identitas pemilik dan ditanya mengenai isi tas.

“Setelah dilakukan pemeriksaan identitas pemilik dan pengetahuan pemilik tentang isi tas tersebut, kemudian dilakukan pemeriksaan terhadap kelengkapan isi tas di depan pemiliknya. Ternyata diketahui isi tas tersebut lengkap,” kata Corporate Secretary PT Angkasa Pura I (Persero) Israwadi, dalam keterangannya, Kamis (22/6/2017).

Berita Terkait :  Ridwan Kamil tak banyak komentar terkait Kepala IKN

“Serah terima barang pun dilakukan oleh petugas avsec Bandara Adi Sutjipto kepada pemiliknya,” sambung Israwadi.

Israwadi menyebut pihaknya selalu mengamankan barang yang tertinggal milik penumpang. Sesuai SOP petugas akan memberikan pengumuman melalui pengeras suara.

“Petugas avsec kami di bandara selalu mengamankan temuan barang tak dikenal di area bandara. Jika barang tersebut diidentifikasi sebagai barang penumpang yang tertinggal, maka petugas kami akan mengumumkannya melalui pengeras suara,” urainya.

Dia mengimbau agar penumpang selalu waspada dan hati-hati dengan barang yang dibawanya. Apalagi di musim mudik lebaran ini lalu lintas di bandara sangat padat.

Berita Terkait :  Banjir, Sejumlah Akses Jalan Menuju Bandung Selatan Terputus

“Petugas kami di bandara senantiasa membantu untuk menciptakan suasana aman dan nyaman. Walau begitu, kami tetap mengimbau penumpang agar lebih berhati-hati dan waspada terhadap barang bawaannya,” ujar Israwadi.

Related posts