Klasemen dan Hasil Liga 1 Indonesia 19/06/27, PSM kembali ke Puncak

BABAT POST- Klasemen dan Hasil Liga 1 Indonesia 19/06/27, PSM kembali ke Puncak – PSM Makassar berhasil memuncaki klasemen Liga 1 sebelum jeda libur Lebaran setelah menang tipis 1-0 atas Borneo malam ini.

Bermain di hadapan puluhan ribu pendukungnya yang memadati Stadion Andi Mattalatta, tuan rumah PSM Makassar langsung mengambil inisiatif penyerangan dan mengendalikan permainan.

Sayangnya kedua tim tidak bisa memperagakan permainan yang menarik lantaran lapangan licin karena diguyur hujan sepanjang pertandingan. Para pemain sering kehilangan bola karena sulitnya mengontrol bola karena licin.

Dalam cuaca yang kurang bersahabat itu, PSM masih bisa memberikan ancaman-ancaman berbahaya di awal babak pertama. Di Menit ke-11, Willem Jan Pluim mengancam lewat tendangan keras dari luar kotak penalti, namun bola masih melambung di atas gawang Borneo FC yang dikawal oleh Muhammad Ridho.

Tim tuan rumah kembali mendapatkan peluang di menit ke 23 melalui Marc Anthony, namun lagi-lagi gagal membuahkan gol. Di menit 37, kembali Marc Anthony mengancam gawang PBFC, tapi kali ini bola tembakannya masih melambung di atas mistar.

Striker PBFC Lerby Eliandry mengancam lewat serangan balik cepat. Sayangnya dia terjebak offside sehingga peluang emas PBFC terbuang percuma. Tak ada gol yang tercipta hingga peluit akhir babak pertama berbunyi.

Di babak kedua, permainan tetap berjalan seperti di babak pertama. Cuma temponya sedikit menurun karena para pemain sudah terlihat kelelahan.

GOL! Tim PSM Makassar mendapatkan keuntungan di menit ke 65. M. Rahmad dijatuhkan oleh kiper Ridho di dalam kotak terlarang. Wasit langsung menunjuk titik putih. Reinaldo Elias yang menjadi eksekutor penalti sukses menjebol gawang PBFC. PSM unggul 1-0.

Setelah gol itu, PSM Makassar terus menekan pertahanan PBFC di 20 menit terakhir. Namun dari sekian banyak peluang emas yang didapat tak satu pun yang berbuah gol. Sehingga pertandingan berakhir dengan kedudukan 1-0 untuk kemenangan PSM Makassar.

Sementara dilaga lainnya, Persiba ditaklukkan tamunya Bhayangkara dengan skor 1-2.

Susunan Pemain PSM Makassar vs Pusamania Borneo FC

PSM Makassar: Syaiful, Zulkifli Syukur, Fathul Rachman, Hamka Hamzah, Nurhidayat HH, Steven Anthony, Marc Anthony, Muhamad Arfan, Willem Jan Pluim, Reinaldo Elias Costa, Romario Roberto

Pusamania Borneo FC: Muhammad Ridho, Abdul Rahman, Matheus Henrique, Yamashita Kunihiro, Ricky Akbar, Riswan Yusman, Flavio Beck, Wahyudi Setiawan, Ponaryo Astaman, Terens Puhiri, Lerby Eliandry

Pos. Tim Mn M S K (Gol) Poin
1. PSM 11-7-2-2 (18-9) 23
2. Madura United 11-6-4-1 (22-9) 22
3. Bhayangkara FC 11-7-0-4 (17-15) 21
4. Persipura 11-6-1-4 (15-15) 19
5. Persija 11-5-3-3 (12-5) 18
6. Arema FC 11-5-3-3 (9-8) 18
7. Mitra Kukar 11-5-3-3 (20-18) 18
8. PS TNI 11-5-3-3 (18-20) 18
9. Bali United 11-5-1-5 (13-12) 16
10. Persela 11-5-1-5 (16-12) 16
11. Barito Putera 11-5-1-5 (15-13) 16
12 Persib 11-4-4-3 (9-8) 16
13 Sriwijaya FC 11-4-2-5 (12-12) 14
14. Borneo FC 11-4-2-5 (16-15) 14
15. Semen Padang 11-4-2-5 (10-17) 14
16. Perseru 11-1-3-7 (6-16) 6
17. Persegres 11-1-2-8 (9-22) 5
18. Persiba 11-1-1-9 (8-19) 4

Related posts