Mazda Siap Jual Mesin Diesel di Tanah Air?

BABAT POST – Setiap produsen mobil memiki konsen mesin yang berbeda tiap pabrikan termasuk Mazda yang mana hingga saat ini salah satu produsen mobil asal Jepang Mazda belum jualan produk dengan mesin diesel di tanah air. Lantas kapan jual mesin diesel, Mazda?

Menurut Direktur Penjualan, Pemasaran dan PR PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), Ricky Thio, saat ini Mazda memang fokus pada mesin bensin, dan belum ada rencana menjual mobil dengan mesin disel

Berita Terkait :  Wow, Honda NSX Balap Dibanderol Rp 7,2 Miliar

“Kita memang fokus ke sana (mesin bensin). Mazda kuat juga di petrol sebenernya. Walau enggak menutup kemungkinan bisa juga (jual mobil mesin diesel), tapi enggak di waktu dekat lah, Not in” ujarnya.

Menurutnya, saat ini kualitas bensin juga semakin baik, dan lebih lengkap pilihannya, sehingga konsumen punya banyak pilihan sesuai dengan kebutuhan kendaraannya.

“Kalau solar, pertama kualitas solarnya dulu, kayanya sekarang yang lebih maju kualitas bensin kan, lengkap, ada pertamax turbo, segala macam, ron 95, 98,” tutup Thio.

Related posts