7 Password Bodoh yang Banyak Digunakan Para Netizen

BABAT POST – keamanan terkait password yang masih banyak digunakan oleh warga Amerika Serikat meski password itu seharusnya tidak lagi digunakan. Inilah daftar beberapa password terbodoh yang digunakan oleh warga Amerika.

1. StarWars
Andrew Morris, peneliti di Endgame berkata, cukup banyak password dalam bocoran “Exploit.in” yang menggunakan kata ini. Bocoran Exploit.in mengandung lebih dari 800 juta username dan password yang dicuri dari berbagai sumber dan dibocorkan ke darknet.

2. Sh1a-labe0uf
Ya, cukup banyak warga AS yang menggunakan nama dari seorang aktor yang terkadang bermasalah.

“Ini diambil dari sebuah daftar kata,” ujar Chief Product Officer, VIPRE, Usman Choudhary. “Cukup banyak orang terkenal — aktor, selebriti, atlet dan lain sebagainya — yang masuk ke dalam daftar kata ini karena orang-orang menggunakan nama mereka sebagai password.”

3. Mynoob
Ada terlalu banyak orang yang menggunakan password ini. Mungkinkah mereka semua adalah pemain World of Warcraft? Data ini datang dari Keeper Security, yang menganalisa 10 juta password yang tercuri pada 2016 dan membuat daftar dari 25 password yang paling sering digunakan.

4.Ut4luke
Yang merupakan singkatan dari “Use the force, Luke”.

“Seorang penyerang dapat menebak password ini dalam hitungan menit,” ujar Jason Hong dari Carnegie Mellon School of Computer Science. “Semua password yang memiliki pola dasar mudah untuk ditebak.”

5. Superman
Ajit Sancheti, Co-founder dan CEO dari startup keamanan siber, Preempt beserta timnya membuat daftar kategori dari password yang paling sering mereka temukan. Salah satu kategori terbesar adalah karakter fiksi. Anda fans Superman? Tidak tertutup kemungkinan, hacker yang mencoba menyerang Anda juga fansnya.

6. ChrisBrown
Tidak diketahui apa alasan seseorang menggunakan nama penyanyi ini sebagai password. Satu hal yang pasti, Sancheti berkata, ini adalah nama yang sangat sering digunakan sebagai password dan mudah untuk ditebak.

7. YourMom
Ini adalah salah satu password yang paling sering muncul dalam “Exploit.in”, menurut Morris. Tidak cerdas. Tidak unik. Tidak baik untuk digunakan.

Related posts