BABAT POST- Prediksi 16 Besar Piala Dunia U-20 , Meksiko U-20 vs Senegal U-20 1 Juni 2017 – Piala Dunia U-20 Korea Selatan memasuki babak 16 besar dimana runner up grup B, Meksiko akan menghadapi runner up grup F, Senegal pada Kamis 1 Juni 2017 pukul 14:30 WIB dari Incheon Stadion.
Meksiko U-20 lolos ke babak 16 besar sebagai runner up grup B dengan sekali menang, sekali seri seri dan sekali kalah dengan 4 poin. Tim Sombrero memulai turnamen dengan hanya menang tipis 3-2 atas negera mungil Vanuatu dan dilanjutkan menahan Jerman dengan skor 0-0. Mereka gagal menjuarai grup setelah kalah dilaga terakhirnya dari Venezuela.
Peringkat ketiga di edisi 2011 ini, Meksiko yang hanya bisa mencetak gol dilaga perdana akan berharap pada Cisneros yang mengemas 1 gol bersama Zamudio dilini depan sedang Antuna dan Lopes akan menggalang lini tengah sedang Alvares dan Cortes menggalang lini pertahanan/
Sementara Senegal U-20 juga punya rekor yang sama di babak grup dengan 4 poin. Mereka memulai turnamen dengan kemenangan 2-0 atas Arab Saudi namun kalah di laga keduanya atas USA dengan skor 0-1 sebelum meraih tiket 16 besar dengan menahan Ekuador dengan skor 0-0.
Senegal tanpa dua pemain andalannya Cavin Diagne dan Souleymae Aw yang terkena hukuman tapi Ibrahima N’Diaye sudah bisa dimainkan kembali, dengan Aliou Badji memimpin lini depannya.
Prediksi laga, Meksiko kami jagokan akan menang dengan skor 2-1.