Babatpost.com – Beby Djenar seorang peramal mengungkapkan ada orang yang masih ditunggu oleh Julia Perez, sebelum itu hatinya nampaknya masih belum tenang, tidak hanya Gaston saja yang dia tunggu ternyata Jupe juga menunggu mantan suami pertamanya Demien Perez.
Menurut Beby Djenar, kehadiran dua mantan suami itu bisa membuat Jupe merasa tenang, meskipu keduanya sempat menyisakan luka bagi wanita yang sedang berseteru dengan Nikita Mirzani itu. Namun, maaf sudah terbuka lebar oleh Jupe.
‘Damien yang di tunggu. Dua orang (Damien dan Gaston) ini di harapkan kedatangan untuk menenangkan. Dua laki-laki itu akan membuat ketenangan, meski sudah sakit hati, pintu maaf itu di buka sebesar-besarnya oleh Jupe,’ ungkap Beby Djenar.
Bagi Beby, kedatang dua pria ini kemungkinan akan membuat suasan hati Julia Perez akan sedikit lebih tenang dari sebelumnya. Awalnya, pesepakbola asal Argentina itu tidak di terima, karena Jupe juga menginginkan Damien Perez untuk datang.
‘Dia butuh ketenangan. Untuk melepaskan kekecewaan dan sakit hati. Tadinya Gaston kan nggak di terima, Jupe sangat mengharapkan kehadiran dua orang itu,’ lanjut Beby Djenar. Namun sayangnya, hingga saat ini, Damien belum ada tanda-tanda untuk menjenguk mantan istrinya itu.
Hal ini di ungkapkan secara langsung oleh adik Jupe, Della Wulan. ‘Belum sih. Kami juga belum ada kabar-kabaran. Kalau misalnya ada sih pasti kasih tahu. Biasanya yang kontak Kak Diana (Manajer Jupe). Aku enggak kontakan,’ tutur Della Wulan.
Sementara itu, Della nenilai kalau sekarang pelantun lagu ‘Aku Rapopo’ itu lebih fokus kepada keluarganya ketimbang ingin bertemu dengan dua mantan suaminya. Ini terlihat saat Jupe selalu mencari orang terdekatnya setiap bangun tidur.
‘Yang pertama di cari (Julia Perez) itu Mama atau adik-adiknya. Pokoknya, Mama, aku, atau Kak Anggi. Udah, itu aja. Atau, Diana yang di cari,’ kata Della Wulan.
‘Makanya, kami ada yang jaga 24 jam. Jadi, kalau misal dia (Julia Perez) bangun, yang dia lihat, tuh, harus kami. Kan kasihan, kalau dia nyariin gitu, kan ih kok, nggak ada yang jagain gue ? Makanya, aku 24 jam kalau malam, begadang,’ tutup Della Wulan.