Prediksi Liga 1 Indonesia, Prediksi Persipura vs Persegres Gresik United 18 April 2017

BABAT POST, Prediksi Liga 1 Indonesia, Prediksi  Persipura vs Gresik United 18 April 2017- Pekan perdana Gojek Traveloka LIGA 1 , dari Indonesia Paling Timur,  Persipura akan menjamu Gresik United rencananya digelar Selasa, 18 April 2017 yang akan berlangsung pada Pukul 14:00 WIB langsung dari Stadion Mandala, ( Jayapura ).

Persipura Jayapura menyongsong Liga 1 dengan modal juara Indonesian Soccer Championship 2016. Meski tak merekrut marquee player seperti klub lain, Mutiara Hitam tetap layak masuk sebagai kandidat juara Liga musim ini.

Read More

Persipura tak banyak merombak materi pemain mereka. Mayoritas pemain pun berasal dari tanah Papua sendiri. Sebuah tradisi yang memang lama melekat dalam diri tim Mutiara Hitam.

Melihat tak banyak perubahan yang terjadi, Pelatih Liestiadi yang menggantikan Angel Alfredo Vera tampaknya  akan mengandalkan skema 4-4-2 untuk musim ini.

Berita Terkait :  Prediksi Rayo Vallecano vs Atletico Madrid 20 Maret, Liga Spanyol

Boaz kemungkinan besar akan berduet dengan Addison Alves di lini depan. Peran pengatur serangan diprediksi jadi milik pemain asing, Ricardinho.

Ricardinho bakal bekerjasama dengan Immanuel Wanggai di lini tengah. Untuk sektor sayap, Ferinando Pahabol dan Ian Kabes bisa jadi opsi.

Formasi ini bisa berubah sesuai kebutuhan. Mutiara Hitam bisa mengubahnya jadi 4-3-3 dengan memajukan Ian Kabes ke depan.

Rapor jeblok di ajang Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 mewarnai latar belakang Persegres Gresik United. Klub hasil transformasi Petrokimia Putra ini menempati posisi kedua dari bawah lantaran cuma mengoleksi tujuh kemenangan. Sisanya berujung seri (8) dan kalah (19).

Dari pengalaman pahit tersebut, manajemen Persegres membongkar skuat lama dan cuma menyisakan 10 nama pada musim lalu.

Nama besar seperti Sasa Zecevic dan Oh In-kyun masuk ke dalam daftar pencoretan menjelang Liga 1. Posisi keduanya digantikan oleh Goran Gancev dan Choi Hyun-yeon.

Berita Terkait :  Gresik United Tim Jatim Pertama yang Lolos, Deltras Tertekan

Satu pemain asing lain, Patrick Da Silva, dipertahankan karena dianggap masih berkontribusi dalam urusan menciptakan peluang dan menebar ancaman ke gawang lawan.

Tak melulu pemain, perubahan menyasar tim pelatih. Eduard Tjong tergusur Hanafi, yang dipercaya memoles Persegres di Liga 1.

Sebanyak tujuh nama dari tim junior juga dipromosikan sebagai upaya memenuhi regulasi PSSI terkait pencantuman tiga pemain U-23 di starting line-up. Sentuhan Hanafi belum terlihat di laga uji coba pramusim.

Yang terbaru, Persegres keok dari tim-tim Liga 2, yakni Kepri Jaya (1-2) dan Persebaya Surabaya (0-1).

Dalam pertandingan yang akan menjadi laga perdana bagi kedua tim di kompetisi Liga 1 tersebut, tim Laskar Joko Samudro coba berharap banyak pada ketajaman Arsyad Yusgiantoro dan Patrick da Silva, dalam merepotkan barisan pertahanan Persipura.

Prediksi laga, tuan rumah kami jagokan akan menang dengan skor 2-0.

Berikut para pemain Persegres yang dibawa menuju Jayapura;

Berita Terkait :  Hari Ini Umumkan Venue Putaran Nasional

Satria Tama, Aji saka, Andre Putra Wibowo, I Gusti Rustiawan, Herwin Tri Saputra, M Chairul Rifan, Achmad Faris Ardiansyah, Jeki Arisandi, Obet Rivaldo, Dave Mustaine, Fitra Ridwan, Agus Indra Kurniawan, M Said, Yusuf Efendi, Gufroni Al Ma’ruf, Arsyad Yusgiantoro, Komaruddin, Choi Hyun Yeon, Goran Gancev, Patrick da Silva.

 

Head to head Persipura vs Gresik United:

  • 09/02/17 Persipura 1-2 Gresik United
  • 11/12/16 Gresik United 0-3 Persipura
  • 20/08/16 Persipura 3-0 Gresik United
  • 19/05/13 Gresik United 0-1 Persipura
  • 28/04/13 Persipura 4-1 Gresik Unitedz

Lima Laga Terakhir Persipura :

  1. 15/02/17 Mitra Kukar 0-1 Persipura
  2. 09/02/17 Persipura 1-2 Gresik United
  3. 04/02/17 PS Sleman  0-0 Persipura
  4. 18/12/16 Persipura  4-2 PSM Makassar
  5. 11/12/16 Gresik United 0-3 Persipura

Lima Laga Terakhir Gresik United:

  1. 15/02/17 Gresik United 0-0 PS Sleman
  2. 09/02/17 Persipura 1-2 Gresik United
  3. 04/02/17 Mitra Kukar 1-0 Gresik United
  4. 17/12/16 Semen Padang 2-0 Gresik United
  5. 11/12/16 Gresik United 0-3 Persipura

Related posts