Juventus 3-0 Barcelona : Paulo Dybala Cetak 2 Gol

BabatPost.com – Juventus tampaknya tidak menyia-nyiakan kesempatan untuk melibas Barcelona di J-Stadium. Bermain di kandang sendiri tentunya memberikan keuntungan besar bagi tim asal Turin tersebut. Terbukti dua gol langsung disarangkan Paulo Dybala kurang dari 25 menit.

Tak sampai disitu, Barcelona harus kembali menelan pil pahit setelah Giorgio Chiellini kembali menambah pundi-pundi gol untuk Juventus. Alhasil Juventus sukses memenangkan duel sengit tersebut dengan skor 3-0 di J-Stadium pada Rabu (12/4/2017) dini hari WIB.

Read More
Berita Terkait :  Ini daftar 11 pemain Muda Terbaik Liga Champions dalam UEFA's 'breakthrough XI

Jalannya Pertandingan

Juventus langsung tampil mengesankan sejak awal pertandingan. Serangan cepat dan umpan lambung, langsung dilancarkan anak didik Massimiliano Allegri ini. Terbukti beberapa peluang emas berhasil terbentuk ketika pertandingan baru seumur jagung.

GOOOL!! Juventus langsung melakukan serangan cepat menuju lini pertahanan Barcelona pada menit ketujuh. Juan Cuadrado berhasil memanfaatkan peluang untuk melakukan tekanan pada sayap kiri, dengan mudahnya mantan pemain Chelsea tersebut langsung melepaskan umpan matang yang disambar dengan mulus oleh Paulo Dybala.

Seakan mendapatkan pukulan telak, Barcelona langsung meningkatkan tensi permainannya. Lionel Messi mulai menunjukkan aksinya, namun nahas liukannya di tengah lapangan berhasil digagalkan oleh Dani Alves dan kawan-kawan.

Menit 22 Juventus kembali menambah pundi-pundi golnya. Paulo Dybala yang berlari menuju tengah lapangan berhasil melewati pemain belakang Barcelona hingga mendekati area kotak penalty. Dengan sigap, penyerang berusia 23 tahun tersebut langsung melepas tembakan pisang tanpa mampu dihalau Marc-Andre ter Stegen.

Berita Terkait :  Daftar Tim Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions 2022-2023

Hingga menit 35 serangan yang dilancarkan Barcelona masih belum mampu membuahkan hasil. Terbukti pertahanan empat bek Juventus belum mampu dihancurkan oleh trisula MSN milik Azulgrana itu.

Ketajaman Juventus memang benar-benar dibuktikan dalam laga melawan Barcelona. Baru 10 menit merumput di paruh kedua, anak didik Massimiliano Allegri ini kembali mencetak gol ketiganya. Memanfaatkan umpan dari Miralem Pjanic, Giorgio Chiellini sukses membubuhkan gol ketiga bagi raksasa Turin tersebut.

Barcelona tampaknya sama sekali tidak mampu menghadapi keganasan Juventus. Terbukti mereka tidak mampu mempertahankan si kulit bundar, bahkan serangan bertubi-tubi yang dilancarkan anak didik Alegri ini terus menghantui Gerard Pique dan kawan-kawan.

Berita Terkait :  3 Pemain yang Bisa Didatangkan Barcelona Sebelum Transfer Window di Tutup

Usaha Lionel Messi terus berlanjut hingga menit 80. Namun tidak ada satu pun peluang yang dapat dikonversi menjadi gol bagi Barcelona. Terlihat Juventus telah meningkatkan pertahanan berlapis sembari mengulur waktu hingga pertandingan usai.

Menit 88 Messi kembali mencoba peruntungan dengan melakukan tendangan bebas langsung ke gawang Gianluigi Buffon. Nahas sepakan keras penyerang berkaki kidal tersebut gagal melewati pagar betis pemain Juventus.

Hingga berakhirnya pertandingan tidak ada gol yang tercipta. Juventus sukses meraih kemenangan dengan skor telak 3-0 atas Barcelona di J-Stadium.

Susunan Pemain:

Juventus: Gianluigi Buffon; Chiellini, Bonucci, Sandro, Alves; Khedira, Pjanic, Cuadrado; Dybala, Mandzukic, Higuain.
Barcelona: Ter Stegen; Mascherano, Mathieu, Umtiti, Pique; Iniesta, Rakitic, Roberto; Suarez, Neymar, Messi.

Related posts