BABAT POST – Bagi kamu yang sudah membeli Smartphone baru siap-siap kepincut dengan produk baru dari Meizu yang menyasar penggila gadget di Indonesia siap-siap merasakan pilihan baru. Pasalnya, Meizu dipastikan masuk secara resmi ke Indonesia. Bahkan produsen ini juga telah menyiapkan produk misterius untuk konsumen Indonesia.
Nama Meizu sendiri bukan nama baru, penggila gadget di Indonesia pasti tak asing dengan produsen asal China. Meizu populer berkat menonjolkan performa kelas atas yang kerap hadir di ponselnya. Kini produsen ini pun resmi menjejakkan kakinya di Indonesia.
Artinya, pengguna ponsel yang menggilai Meizu tak perlu lagi kuatir dengan nasib ponsel miliknya kalau-kalau terjadi masalah. Meizu Indonesia siap menangani permasalahan pengguna Meizu di Tanah Air.
Tak sampai di situ, demi memanjakan pengguna untuk berburu ponsel-ponsel besutannya Meizu juga disebut telah menyiapkan puluhan gerai penjualan sekaligus layanan servis yang tersebar di seluruh Indonesia. Membuktikan kalau produsen ini benar-benar ingin serius menggarap pasar Indonesia.
Sekarang beralih ke bagian yang tak kalah menarik, yakni sebuah ponsel misterius yang katanya telah disiapkan produsen ini. Ponsel yang dimaksud dipastikan siap memanjakan pengguna di segmen menengah, mengingat kelas ini merupakan ceruk paling menggiurkan di Indonesia.
Belum banyak informasi soal ponsel ini, namun salah satu yang bakal ditonjolkan adalah kombinasi spesifikasi mumpuni dan sistem operasi yang optimal. Flyme 6 yang digarap sangat serius oleh Meizu sempat disebut-sebut sebagai bagian dari sang ponsel misterius.
Tapi kabar terakhir menyebut Flyme 6 masih dalam tahap penyempurnaan lewat program beta tester. Meizu tampaknya ingin memastikan segalanya sempurna sebelum Flyme 6 secara resmi dirilis.
Kembali ke soal ponsel misterius, penggunaan prosesor octa core dengan kapasitas RAM dan memori internal lega juga disebut menjadi kelebihan yang bakal disodorkannya. Namun mungkin yang paling mencolok akan terletak di kemampuan baterainya. Meizu konon membekali baterai 4000 mAh di ponsel ini, menjadikannya sebagai salah satu ponsel dengan ketahanan baterai memuaskan.
Penggunaan baterai besar bukan berarti bodinya akan membengkak. Meizu secara cerdas mampu memberikan desain yang elegan, berkat bodi metal yang terbilang tipis. Makin cantik kala Meizu juga memadukannya dengan layar 2,5D.
Selain itu demi pengalaman maksimal, produsen ini juga tak luput menyematkan teknologi pengisian daya cepat. Sehingga pengguna tak perlu lama-lama menunggu untuk melakukan pengisian daya, terutama ketika berada di tengah-tengah aktivitas padat.
Sejatinya belum ada informasi pasti soal sebutan ponsel ini, namun sebuah sumber secara yakin menyebut kalau ponsel itu akan diperkenalkan sebagai M5 Note. Sesuai namanya, bentang layar cukup lebar juga termasuk sebagai kelebihannya. Di tambah lagi resolusinya yang disinyalir berada di angka 1.920 x 1.080 pixel.