Inilah Spesifikasi Lengkap Oppo Find 9 Sebelum Dirilis

BABAT POST – Smartphone tentang Oppo Find 9 sudah lama terngiang di telinga kita. Dan saat ini kabar tersebut bukan merupakan hal yang baru. Karena beberapa waktu lalu, bocoran mengenai Oppo Find 9 miliki spesifikasi yang tinggi sudah lama beredar.

Hanya saja, kapan waktu perilisan yang akan dilakukan Oppo masih simpang siur. Namun baru-baru ini seperti dikutip dari laman gizchina.com kabarnya brand asal Tiongkok ini akan merilis ponsel terbaru mereka pada semester kedua tahun 2017 ini. Kabar ini tentu saja menjadi kabar yang cukup menyenangkan bagi sebagian besar penggemar ponsel Oppo.

Read More

Dengan kabar yang banyak beredar saat ini, Oppo Find 9 diketahui akan datang dengan membawa tampilan desain yang begitu menarik sama seperti kebanyakan smartphone android flagship saat ini.

Selain elegan, dari kabar yang kami terima, desain ponsel pintar ini juga diketahui akan cukup tipis yang tentu saja akan menjadi bagian dari kelebihan smartphone terbaru Oppo. Adapun untuk spesifikasi yang akan dibawa smartphone ini juga terbilang cukup mumpuni dan berkualitas tinggi.

Masih mengutip dari laman sumber yang ada, diketahui jika smartphone Oppo Find 9 akan hadir dengan dilengkapi sebuah layar beresolusi 2K yang pastinya akan dapat menawarkan saturasi warna yang benar-benar jelas dan jernih.

Adanya layar beresolusi 2K ini tentunya juga akan memantapkan sobat disaat bermain game dengan grafis yang tinggi. Pada sektor hardware, kemampuan ponsel ini bisa dibilang sangat tinggi karena didalamnya kabarnya akan disertakan dukungan Ram 6GB dan memori internal seluas 128GB.

Dua komponen tersebut pastinya akan membantu kinerja dari ponsel ini, apalagi selain terdapat Ram dan memori berkapasitas besar, chipset Qualcomm Snapdragon 835 yang merupakan chipset tercepat untuk saat ini pun dikabarkan akan disertakan didalamnya.

Hal ini tentu saja menjadi perpaduan yang cukup berkualitas sehingga performa powerfull pun akan benar-benar dihasilkan oleh smartphone ini. Sayangnya berapa harga Oppo Find 9 sampai saat ini pun belum diketahui.

Spesifikasi Oppo Find 9 lainnya termasuk dari sektor baterai pun bisa dibilang menarik. Disediaknnya baterai berkapasitas 4100 mAh menjadi kabar yang menyenangkan karena dengan kapasitas tersebut sobat akan mampu menggunakan ponsel ini cukup lama.

Menariknya lagi baterai tersebut sudah disertai teknologi VOOC fast charging. Bergeser pada bagian fotografinya, disediakan kamera utama dengan resolusi 21 MP dan kamera depan dengan resolusi 16 MP. Oppo Find 9 sendiri akan datang dengan basis sistem operasi android Nougat 7.0.

Related posts