BABAT POST – Oppo akan menghadirkan flagship terbarunya yang digadang-gadang akan memberikan kamera bokeh pada bagian kamera smartphone terbarunya. Nah kabarnya Oppo akan merilis seri smartphone F3 dan F3 Plus di Tanah air pada akhir Maret 2017.
Bocoran tersebut berupa foto brosur komersil yang dibagi oleh sumber dalam. Dari situ diketahui bahwa Oppo hendak memboyong kemampuan Bokeh+ pada kamera depan untuk selfie, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Selasa (14/3/2017).
Lebih tepatnya, kamera selfie F3 Plus dibekali kamera ganda yang masing-masing punya sensor 12 megapiksel. Kamera ganda itu digadang-gadang mampu menangkap gambar lebar dan tajam pada objek.
Alhasil, tak perlu lagi ada teman yang terpotong wajahnya ketika hendak selfie beramai-ramai. Keunggulan lainnya, gambar tajam pada satu objek membuat background mampu memunculkan efek bokeh atau blur yang dalam.
Kemampuan selfie bokeh sendiri sejatinya bukan hal baru. Sebelumnya Vivo sudah memperkenalkannya pada seri V5 Plus dengan sensor berkualitas 20 megapiksel. Belum bisa dibandingkan hasil bokeh dari kedua ponsel tersebut.
Informasi lain yang bisa dihimpun dari bocoran brosur F3 Plus adalah prosesor octa-core Snapdragon 652 buatan Qualcomm. Hal ini sekaligus menandai babak baru bagi Oppo yang sebelum-sebelumnya kerap mengandalkan “otak” MediaTek.
Lantas, kamera belakang F3 Plus dipercayakan pada sensor berkualitas 16 megapiksel. Baterainya 3.600 mAh dengann pengecasan cepat VOOC, layarnya 5,7 inci FHD, punya dual nano-SIM, jaringan 4G, serta kapasitas RAM dan memori jumbo 6GB/64GB.
Memori bisa ditambah hingga 256GB dengan memanfaatkan slot microSD. Varian warnanya tersedia tiga, yakni Gold, rose Gold, dan hitam.
Selain bocoran F3 Plus, selentingan kabar soal spesifikasi F3 juga mulai ramai di jagat maya. Seri di bawah varian Plus itu dikatakan memiliki layar lebih kecil, prosesor Snapdragon 635, RAM 4 GB, serta memori 32 GB.
Benar atau tidaknya bocoran dari informasi dalam dan selentingan kabar yang beredar baru bisa dipercaya 100 persen ketika F3 dan F3 Plus meluncur di pasaran.