Sertifikasi FCC Untuk Galaxy S8 dan Galaxy S8+

BABAT POST – Kabar gembira dari Samsung. Perlu anda ketahui bahwa Samsung Galaxy S8 dan juga Galaxy S8+  mendapatkan sertifikasi FCC. Anda dapat melihat dibagian bawah smartphone tersebut akan beberapa nomor model untuk dipasarkan pada pasa smartphone Amerika, Samsung menyediakan tiga model yang berbeda untuk di legalkan.

Mengenai kode nama, terdiri dari : SM-G950U, SM-G950U1 dan SM-G950W. Perlu anda ketahui pula, berdasar label yang ada, mengatakan kalau ketiganya di produksi di Vietnam. Disamping itu, tiga varian itu tadi merupakan versi reguler, sedangkan versi plus atau lebih tepatnya Samsung Galaxy S8+ hadir dalam kode nama : SM-G955U, SM-G955U1 dan SM-G955W.

Read More
Berita Terkait :  16 Aksesori Bongkar Pasang untuk Moto Z

Tapi tentunya meski ada banyak tipe jika dilihat dari kode nama yang digunakan, semua itu bakal tampil tanpa adanya home button dibawah layar. Kemudian lini keamanan, samsung menambahkan fingerprint sensor pada bagian bodi belakang disebelah persis penempatan kamera utama.

Tentunya selain sengaja dilakukan oleh samsung agar bagian paling depan memiliki ruang luas, terlebih lagi kabar terakhir menyebutkan samsung bakal membuat flagship miliknya ini benar-benar berbeda dari pendahuluny, lebih bezel-less. Disamping itu pula, penempatan seperti itu memudahkan setiap pengguna saat akan menjangkaunya sekalipun saat menggunakannya dengan satu tangan.

Berita Terkait :  Fingerprint di Bagian Belakang Casing Samsung Galaxy S8

Adapun besar layar yang ada pada versi Samsung Galaxy S8, usung panel layar Super AMOLED dengan bentang 5.8 inch. Lalu versi plus dibekali panel layar 6.2 inch dan sama-sama didukung adanya teknologi Super AMOLED, yang bakal menjamin segala tampilan di atas layar nampak begitu jelas serta memiliki tingkat ketajaman warna tinggi, sehingga membuatnya sanga cocok dijadikan sebagai media untuk menonton film maupun bermain game, pasalnya menjadikannya semuanya nampak begitu realistis.

Berita Terkait :  Harga Samsung Galaxy C7, resmi diluncurkan hari ini

Menariknya lagi, samsung juga melengkapi generasi Samsung Galaxy S8 dengan yang namanya Bixby Al, dimana fitur tersebut mirip fungsinya dengan Google Assistant, hanya saja lebih dikembangkan dan diperuntukan bagi smartphone garapan samsung. Selanjutnya mengenai harga Samsung Galaxy S8 sendiri disebut-sebut membawa tag USD 799 atau setara Rp.10,7 jutaan , kemudian harga samsung Galaxy S8+ dilepas pada angka USD 899 = Rp.12 jutaan.

Related posts