BABAT POST – Nokia akan bangkit lagi dengan cara meluncurkan produk terbarunya yakni Nokia 8 pada ajang MWC 2017. Seperti yang kita ketahui bahwa kabar peluncuran prdouk terbaru dari Nokia sudah beredar lama. Kabarnya smartphone ini akan menjadi ponsel flagship terbaru Nokia.
Tentunya kalau bicara soal harga, pastinya harganya akan cukup mahal karena ia akan ditawarkan dipasar premium. Dalam sebuah berita ternyata Nokia 8 sudah dibuka Pre Sale nya di JD.com. Mungkinkan ini menjadi salah satu sinyal kebenaran akan rumor sebelumnya, yang mengatakan Nokia 8 akan lahir di acara MWC 2017 ?
Dari halaman Jd.com sendiri, Nokia 8 terdaftar pre sale nya dengan harga 3188 Yuan atau sekitar Rp 5 jutaan. Sayangnya dari daftar ini tidak menyebutkan kapan Nokia 8 sudah bisa dibeli di situs e-Commerce ternama asal China ini.
Perlu anda catat bahwa dari pre sale Nokia 8 di Jd.com ini, pihak Jd mengambil gambar Nokia 8 yang mirip dengan konsep render Nokia 8 yang kemarin muncul. Jadi ada kemungkinan bahwa gambar yang dimunculkan bisa jadi bukan asli. Kami sendiri maish belum mempunyai informasi secara akurat mengenai gambar Hp premium Nokia ini. Karena sampai sekarang baru render Nokia 8 saja yang dirancang oleh beberapa orang belum resmi dari pihak Nokia.
Pada akhirnya, Hp Nokia 8 ini sudah cukup membuat menarik banyak perhatian. Apalagi ia diperbicangkan soal spesifikasinya yang akan membawa chipset Qualcomm Snapdragon 835 terbaru. Kita tahu bahwa chipset ini akan juga dipakai oleh Samsung Galaxy S8. Perangkat unggulan dari Nokia ini akan menawarkan layar berukuran 5.7 inci beresolusi Quad HD dan mempunyai panel layar Super AMOLED. Mungkin dari segi layarnya akan terlihat sama seperti Samsung Galaxy S8.
Hanya saja layar Nokia 8 mungkin tidak akan melengkung seperti S8. Disisi kameranya sendiri, ponsel terbaru Nokia ini akan menawarkan kamera utama beresolusi 24 MP yang sudah dibekali fitur OIS dan Super EIS. Nantinya kamera depannya juga akan dibekali kamera selfie kelas kakap beresolusi 12 MP. Dari aspek memori internalnya sendiri, Nokia 8 dikabarkan akan memiliki 2 versi kapasitas penyimpanan internet diantaranya adalah Nokia 8 64 GB dan Nokia 8 128 GB kedua versi ini akan sama-sama mendapatkan slot microsd berkapasitas 256 GB.