BABAT POST – Bocoran mengenai peluncuran blackberry mercury sudah beredar di berbagai media. Salah satunya melalui internet. Banyak penggemar blackberry yang telah menanti-nanti kehadiran produk terbarunya.
Bocoran informasi tersebut menampilkan gambar perangkat yang dirancang BlackBerry tersebut, didampingi tanggal 25 Februari 2017 sebagai tanggal peluncurannya, seperti yang dilaporkan Phone Arena.
Selain itu, menurut informasi tersebut, ajang peluncuran tersebut akan dilangsungkan pada pukul tujuh malan waktu Barcelona, dan sekitar pukul satu siang pada hari yang sama di New York City.
Inilah beberapa hal yang harus Anda tahu tentang Mercury, seperti yang dirangkum dari Trusted Reviews.
1. Mercury adalah ponsel terakhir yang didesain oleh BlackBerry
Satu hal penting yang harus Anda tahu adalah Mercury tidak akan dibuat oleh BlackBerry meski desainnya memang dibuat oleh perusahaan asal Kanada tersebut. Mercury akan diproduksi oleh TCL, perusahaan yang membeli lisensi merek BlackBerry pada bulan Desember lalu.
2. Spesifikasi
Ada banyak rumor yang beredar tentang Mercury, termasuk spesifikasi. Rumor yang sebelumnya beredar menyebut BlackBerry Mercury akan berbekal layar 4,5 inci dengan aspek rasio 4:3. Perangkat ini akan didukung oleh prosesor Snapdragon 625 octa–core, dan GPU Adreno 506.
Selain itu, perangkat ini juga berbekal RAM 3GB dan baterai berkapasitas 3.400 mAh, serta dengan kamera belakang 13MP dan kamera depan 8MP, yang menggunakan sensor serupa Google Pixel dan Google Pixel XL.
Perangkat ini juga akan hadir dengan keyboard fisik QWERTY bertempat di bagian bawah layar, dan sensor pemindai sidik jari yang terdapat pada tombol spasi. BlackBerry juga akan membekali ponsel cerdas ini dengan USB Type-C.
3. Mercury akan menggunakan keyboard
Fans BlackBerry akan senang mendengar bahwa TCL masih tetap akan menggunakan keyboard QWERTY untuk Mercury. Selain itu, keyboard ponsel itu akan dilengkapi dengan tombol kapasitatif, sehingga Anda akan bisa melakukan scrolling dengan menggerakkan jari dari atas ke bawah pada tombol.
4.Perkiraan harga
Mengingat semua informasi terkait spesifikasi dan fitur dari Mercury masih berupa rumor, sulit untuk memprediksi harga dari ponsel BlackBerry tersebut. Jika diusung sebagai smartphone kelas menengah, Mercury akan memiliki harga sekitar GBP150-400 (Rp2,5-6,6 juta). Sementara sebagai smartphone premium, ia dapat dihargai dengan rentang harga GBP400-600 (Rp6-10 juta).