Review ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL

BABAT POST – Ponsel pintar ASUS Zenfone 3 Max merupakan salah satu smartphone memiliki baterai jumbo 4100 mAh yang memang tahan lama. Perlu diketahui bahwa ASUS adalah salah satu vendor yang sukses yang telah memasuki pasar Indoneisa.

Salah satu yang berhasil mendorong kesuksesan dari vendor ini, tak terlepas dari smartphone keluarga Zenfone yang hingga saat ini memasuki generasi ketiga. Desain Zenfone 3 Max ini terlihat premium dengan bodi yang dilapisi logam, ukuran layar yang mencapai 5,5 inci.

Read More
Berita Terkait :  Spek Xiaomi MI 5 siap guncangkan pasar Smartphone

Selain itu, garis horizontal yang berkilau di bagian atas dan bawah smartphone memberikan kesan yang menarik. Pada bagian belakangnya terdapat lampu LED Flash, kamera utama 16 MP, pemindai sidik jari, dan sensor infra merah.

Pada bagian depan smartphone, terdapat kamera depan 8 MP, sensor, LED notification, dan tombol navigasi.  Khusus tombol navigasinya berbentuk kapasitif dan tidak disematkan pada bagian dalam layar. Sayangnya tombol ini tidak dilengkapi dengan backlight, namun tombolnya masih lumayan terlihat ketika dalam keadaan gelap atau tak terlihat.

Berita Terkait :  ZenFone 3 ZE552KL Tawarkan Layar 5,5 Inci

Untuk layarnya, sudah dilapisi kaca lengkung 2.5 glass. Sementari itu, pada bagian kiri smartphone terdapat slot hybrid untuk micro SIM, nano SIM, dan microSD. Pada bagian kanannya terdapat tombol volume dan power. Sedangkan pada bagian atas smartphone terdapat port jack audio dan mikrofon. Terakhir, pada bagian bawahnya terdapat mikrofon juga, port microUSB, dan speaker.

ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL memiliki fitur utama pada baterainya berkapasitas 4.100 mAh. Dengan kapasitas baterai sebesar ini bisa membuat smartphone dapat bertahan lama. Untuk pengujian ketahan baterainya, Saya membuka jejaring sosial, chatting, menonton Youtube, bermain game, dan terkadang mengedit video.

Berita Terkait :  Samsung Secara Resmi Telah Umumkan Penyebab Mudah Terbakarnya Galaxy Note 7

Hasilnya smartphone ini bisa bertahan sekitar 12 jam hingga baterai mencapai 0%. Sementara melalui pengujian aplikasi benchmark, PC Mark, Saya berhasil mendapatkan ketahanan baterai ASUS Zenfone 3 Max ZC553KL yang mencapai 10 jam hingga 0%.

Related posts