Sekilas Tentang Surga yang Tak Dirindukan 2 Yang Segera Dilaunching

Babatpost.com – Film Layar lebar dengan genre drama romansa Surga yang Tak Dirindukan mendapatkan hasil yang cukup bagus dan mendapat respon luar biasa dari para penonton di tanah air. Dan Besok 9 Februari rencananya sekuel keduanya akan segera dirilis.

Setelah melakukan syuting di Jakarta hingga ke Budapest, publik agaknya sudah tak sabar menanti kehadiran film garapan rumah produksi MD Pictures ini. Lewat siaran pers yang diterima detikHOT, penjualan tiket nonton yang dibuka seminggu sebelum film ini tayang hampir ludes di sejumlah bioskop di Tanah Air.

Read More
Berita Terkait :  Fakta Legend Of The Blue Sea, Drama Korea terbaru wajib tonton

Ditanggapi oleh produser ‘SYTD 2’, hal ini menjadi tanda besarnya minat publik terhadap film-film produksi negeri sendiri.

“Saya kira Advance Ticket Sale ini merupakan indikasi positif, ini strategi yang bagus untuk film besar. Terbukti di Gading, Cassablanca hingga Planet Hollywood calon penonton full,” ujar Manoj Punjabi, produser film yang ceritanya digarap sutradara Hanung Bramantyo ini kepada detikHOT, Rabu (8/2/2017).

Hal yang sama juga terjadi di sejumlah bioskop yang berada di luar daerah seperti Yogyakarta.

Berita Terkait :  Conjuring 2 segera dirilis tengah tahun ini

Tiket menonton ‘SYTD 2’ ini memang sudah dijual sejak 3 Februari lalu. Penonton dapat memperoleh tiket lebih dulu bila tak ingin mengantre saat film ini rilis, Kamis (9/2) besok.

Jangan terlewat, ada bonus satu buah CD bagi calon penonton yang membeli tiket pre-sale. Jadi, sudah siap baper menyaksikan drama Arini, Pras, dan Meirose?

Related posts