Kunci Apple Ubah Dunia dalam 10 Tahun

BABAT POST – 10 tahun lalu, hanya segelintir orang yang menyadari hal tersebut, ketika Steve Jobs memperkenalkan iPhone generasi pertama di panggung Macworld Conference & Expo, San Francisco pada 2007. “Kadang kala, produk revolusioner datang untuk mengubah segalanya,” ujab Jobs yang kala itu menjabat sebagai founder dan CEO Apple, sambil mondar-mandir di atas panggung.

Itu jelas bukan hanya bualan belaka. Kita semua tahu bahwa ‘produk ajaib’ buatan Jobs tersebut telah mengubah wajah budaya, mengguncang industri, mampu menempatkan komputer dalam miliaran ‘kantong’, dan memungkinkan kita untuk melakukan apa saja dengan beberapa kali tap di layar.

Read More

Selain itu, layar sentuh 3,5 inci pada iPhone generasi pertama menampilkan browser untuk berselancar di dunia maya dan aplikasi bawaan untuk mengecek email dan mencari informasi di peta.

Miliaran iPhone

Yang mengejutkan, Apple telah menjual lebih dari 1 miliar iPhone sejak pertama kali diluncurkan. Juga melahirkan jutaan aplikasi dan merangsang perusahaan teknologi lain untuk membuat konsep smartphone serupa.

Berkat iPhone, Nama Steve Jobs Abadi

Keberhasilan iPhone membuat Steve Jobs menjadi sosok yang sangat dihormati. Saat ia mengembuskan napas terakhirnya pada Oktober 2011, seluruh dunia berkabung.

Bukan itu saja, perangkat ini juga telah membentuk Apple sebagai perusahaan paling menguntungkan di dunia dengan pendapatan US$ 45,7 miliar dari penjualan US$ 216 miliar pada tahun fiskal 2016 yang berakhir 30 September.

Sebelum merilis iPhone, Apple membukukan laba tahunan sebesar US$ 2 milIar dengan penjualan US$ 19,3 miliar.

Akhir-akhir ini, meskipun iPhone sedikit kehilangan pamor, banyak orang yang tetap menyimpan iPhone ‘jadul’ sebelum mereka upgrade ke seri terbaru atau beralih ke smartphone Android.

Untuk diketahui, iPhone telah memasuki usianya yang ke-10 tahun pada Senin (9/1/2016). Dalam rangka merayakan kelahiran iPhone di jagat teknologi, CEO Apple Tim Cook turut memberikan sepatah kata seputar bagaimana iPhone mempengaruhi perkembangan teknologi yang kini begitu masif.

Seperti dikutip dari 9to5Mac, Cook menilai hadirnya iPhone membawa dampak yang besar bagi konsumen, pekerjaan, cara berkomunikasi, dan hiburan.

Elemen-elemen ini ‘memecut’ Apple untuk terus berinovasi menciptakan perangkat iPhone mutakhir dengan pembaruan yang lebih canggih agar dapat mengakomodir kebutuhan pasar yang kian luas.

Related posts