Prediksi Southampton vs Liverpool 12 Januari 2017

Babatpost.com – Pada Pertandingan sebelumnya Liverpool nampak kecewa dengan hasil yang didapat kala melawn Sunderland dan Plymouth. pada dua laga tersebut Liverpool gagal mengambil poin penuh dan tentunya pada laga selanjutnya melawan Southampton merupakan peluang besar bagi Klopp untuk meraup poin penuh.

Sementara Southampton akan bertekad untuk membalaskan dendam untuk kekalahan 6-1 yang mereka alami di ajang EFL Cup musim lalu. Mereka memiliki modal yang penting dengan mengalahkan Arsenal 2-0 di Emirates untuk memastikan tempat di babak semi-final EFL Cup 2016/17. Namun mereka harus kesulitan ketika bermain imbang untuk menyingkirkan Crytal Palace dan Sunderland dalam dua putaran sebelumnya.

Read More
Berita Terkait :  Prediksi Skor Rangers vs Liverpool 13 Oktober 2022: The Reds Tanpa Arnold dan Diaz

Sementara lawan tersulit Liverpool dalam EFL Cup musim ini adalah pada saat mereka menghadapi Tottenham di putaran 16 besar. Mereka lolos ke babak perempat-final dengan kemenangan tipis 2-1 saat itu dan kemudian menaklukkan Leeds United dengan selisih 2-0 untuk mencapai babak semi-final.

Data dan Fakta Southampton dan Liverpool:

– Kedua tim sudah bertemu sebanyak 80 kali di semua ajang, dengan Southampton yang mencatat 21 kemenangan, 20 hasil imbang dan sisanya 39 pertemuan dimenangkan oleh Liverpool.

– Dari total pertemuan diatas, Southampton sudah memainkan 41 laga kandang sejauh ini, dimana mereka mencatat 17 kemenangan, 10 hasil imbang dan 14 kali kalah dari Liverpool.

Berita Terkait :  Prediksi Skor Liverpool vs Real Madrid, 22 Februari 2023: Jadwal Siaran Langsung Liga Champions Rabu Ini di SCTV

– Kemenangan terakhir Southampton atas Liverpool adalah pada saat mereka menjamu the Reds di St Mary’s Stadium pada matchday ke-31 Premier League musim lalu, laga berakhir dengan kemenangan 3-2.

– Dalam kemenangan terakhir tersebut, Sadio Mane mencetak dua gol ke gawang Liverpool, dimana saat itu dia masih menjadi pemain Southampton.

– Menyambut pertemuan ini, Southampton sedang dalam kondisi tertekan, Dalam sembilan laga terakhir di semua kompetisi, mereka tujuh laga tanpa kemenangan.

– Liverpool sudah menyingkirkan Leeds United, Tottenham Hotspur, Derby County dan Burton Albion untuk mencapai babak semi-final.

– Sedangkan Southampton sudah menyingkirkan Arsenal, Sunderland dan Crystal Palace untuk mencapai babak ini.

– Southampton sendiri cukup impresif ketika memainkan laga kandang di ajang EFL Cup, dalam dua laga kandang, mereka berhasil memenangkan keduanya (2-0 vs Crystal Palace, 1-0 vs Sunderland AFC).

Berita Terkait :  Prediksi Liga Champions Monaco vs Besiktas 18 Oktober 2017

– Sementara Liverpool juga tidak kalah bagus dalam memainkan laga tandang mereka di ajang ini, dalam dua laga tandang yang sudah dimainkan, keduanya mampu dimenangkan (0-5 vs Burton Albion, 0-3 vs Derby County)

– Dalam kompetisi EFL Cup 2016/17, Southampton baru mencetak lima gol dan masih clean sheet.

– Sedangkan Liverpool sudah mencetak sebanyak 12 gol dan kebobolan satu gol dengan total empat laga sejauh ini.

– Klopp belum bisa memainkan sejumlah pemainnya, seperti Danny Ings, Joel Matip dan Jordan Henderson, sementara Philippe Coutinho sudah kembali berlatih dan bisa dimainkan dalam laga ini.

– Sementara Southampton tidak bisa memainkan Charlie Austin, Sofiane Boufal, Matt Targett, Alex McCarthy dan Jeremy Pied yang masih mengalami cedera.

Prediksi kemenangan tipis untuk Liverpool 2-1

Related posts