BABAT POST – Meskipun sempat diterpa isu tidak sedap terkait adanya produknya yang cacat di pasaran tetapi Samsung Galaxy A5 tetap akan diluncurkan segera ke pasaran. Kami baru saja mendapatkan kabar terbaru mengenai Samsung Galaxy A5 (2017). Yang dipersiapkan oleh Samsung untuk meluncur pada tahun 2017 mendatang. Beberapa waktu yang lalu memang kami sempat mengabarkan bocoran spesifikasi Samsung Galaxy A5 (2017) di dalam sebuah video yang muncul di Youtube. Dan kali ini kami akan memberikan sebuah bocoran Samsung Galaxy A5 (2017) kembali namun dari bentuk tabel.
Handset yang pertama kali muncul pada bulan Agustus ini sudah mendapatkan banyak rumor dari gambar desain, spesifikasi dan sebuah ulasan review videonya. Jika menimbang dari seri sebelumnya yakni Samsung Galaxy A5 (2016), maka perilisan Samsung Galaxy A5 (2017) akan pada bulan Desember 2016 sekarang. Namun kami belum mendapatkan kepastian sehingga besar kemungkinan jadwal perilisan Samsung Galaxy A5 (2017) akan mundur. Jadwal perilisan yang mundur ini bisa jadi karena Samsung membekali ponsel terbarunya itu dengan kemampuan yang lebih baik dari generasi sebelumnya.
Dimana salah satu kemampuan tersebut adalah kemampuan tahan air. Jadi Samsung Galaxy A5 (2017) akan mempunyai kemampuan tahan air seperti Galaxy S7 Edge. Dilansir dari halaman Gsmarena, Samsung Galaxy A5 (2017) diharapkan akan mempunyai layar berukuran 5.2 inch, panel Full HD dan pelindung layar Corning Gorilla Glass 4. Lalu untuk teknologi layarnya sudah jelas akan menggunakan Super AMOLED. Dari kabar yang kami dengar, Galaxy A5 2017 ini juga akan membawa desain layar 2.5D.
desain Samsung Galaxy A5 (2017) tampaknya sangat berubah dari generasi sebelumnya. Ia lebih dibuat dengan desain yang lebih ramping dan ringan. Komponen hardware yang digunakannya juga berkelas. Disini kita harapkan bahwa Samsung Galaxy A5 (2017) akan membawa chipset Exynos 7870 atau setidaknya versi yang terbaru dari chipset tersebut. Kapasitas RAM nya sendiri memiliki 3 GB dan memori internal 32 GB. Kami belum bisa memastikan apakah akan ada beberapa versi memori internal pada smartphone ini.
Sektor kameranya akan membawa lensa 16 MP baik untuk belakang maupun depan. Lalu untuk baterainya sendiri akan mengadopsi baterai berkapasitas 3000 mAh. Ponsel ini akan didukung oleh konektivitas USB Type C, Dual SIM, 4G LTE. Fitur smartphone ini antara lain kerangkah berbahan aluminium, pembaca sidik jari dan kemampuan tahan air.