Review dan Harga Garmin Forerunner 35

BABAT POST – Perangkat wearable pencatat kebugaran dan kesehatan, Garmin Forerunner 35 resmi mengumumkan kehadirannya di pasar Indonesia. Alat fitness tracker sekaligus jam tangan pintar ini menawarkan sejumlah keunggulan, cocok untuk kalangan pecinta olahraga lari dan individu yang aktif.

“Kita buka (penjualan) untuk semua orang. Orang yang suka fun run, profesional juga,” ujar Managing Director South Asia Region Garmin, Engelhard Sundoro di acara peluncuran perangkat di Jakarta, Kamis (8/12/2016).

Garmin resmi memperkenalkan smartwatch Forerunner 35 di Indonesia. Perangkat yang disebut dengan julukan running watch ini berbekal teknologi Elevate dan GPS terintegrasi.

Berita Terkait :  Inilah Spesifikasi dan Harga HTC U Ultra

“Forerunner 35 yang dilengkapi dengan Elevate wrist-base heart rate akan membuat kegiatan berlari lebih baik lagi. Anda hanya perlu mulai memakainya dan berlari,” ujar Vice President of Worldwide Sales, Dan Bartel.

Garmin Forerunner 35 berbekal fitur terintegrasi seperti teknologi Elevate, merupakan pelacak detak jantung berbasis pergelangan tangan. Fitur ini memungkinkan pelari memeriksa detak jantung, tanpa menggunakan chest trap.

Selain itu, perangkat ini juga didukung fungsi pemutar musik dan notifikasi, yang dapat dimanfaatkan saat terhubung dengan ponsel cerdas pengguna. Garmin Forerunner 35 juga berbekal daya tahan bertaraf 35 ATM.

Berita Terkait :  DJI Mavic 3 Pro Fly More Combo di Indonesia

Bekal daya tahan bertaraf 35 ATM, perangkat ini diklaim mampu bertahan di bawah air hingga kedalaman 50 meter dari permukaan. Daya tahan ini memungkinkan pengguna menggunakan perangkat saat berenang, snorkeling, ataupun mandi.

Fitur lain termasuk jeda auto, auto lap, getaran dan perintis virtual (fitur yang memberitahu Anda ketika Anda tertinggal satu set dari target kecepatan).

Jam ini juga mendukung beberapa profil olahraga seperti berjalan, bersepeda, treadmill (yang menggunakan accelerometer untuk memperkirakan kecepatan), berjalan dan cardio, dan akan melacak rekor pribadi Anda (jangka terpanjang, tercepat, dan sebagainya).

Berita Terkait :  Instal Microsoft Office di Smartphone Android

Garmin Forerunner 35 juga dibekali baterai berdaya tahan 13 jam dalam mode training, dan 9 jam dalam mode tracking. Pengguna dapat menghubungkan perangkat dan smartphone via aplikasi Garmin Connect Mobile.

Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mencatat dan menyimpan rekaman data, serta membaginya dengan komunitas fitness online Garmin secara gratis.

Garmin Forerunner telah tersedia di pasar Indonesia dengan penawaran harga sebesar Rp2.950.000.

Related posts