BABAT POST – Setelah sukses penjualan sebelumnya dan selalu mendapat respon positif oleh para konsumenya. Kini Huawei menawarkan produk terbarunya dengan fitur terbarunya.
Produsen smartphone asal tiongkok in kembali merilis seri penerusnya dengan tambahan kelebihan pada akses data dengan mengadopsi jaringan 4G LTE sesuai dengan namanya yakni Huawei Y3 II 4GLTE serta fitur terbaru yang dipersiapkan untuk memikat para calon konsumen, bukan hanya itu saja kabarnya smartphone android ini bakal dibandrol dengan harga cukup murah hanya berkisar 1 jutaan saja, jika anda berniat membeli HP Android dengan harga 1 jutaan nampaknya Huawei Y3 II LTE ini bisa dijadikan salah satu pilihan.
Tertarik untuk memilikinya? Tahan dulu sobat, nampaknya anda harus melihat postingan kita kali ini yang akan membahas fitur dan spesifikasi hardware yang terpasang pada smartphone ini, HP Android 4G LTE berkualitas yang bisa anda miliki dengan budget cukup rendah, simak ulasan lengkapnya dibawah ini:
Ditawarkan dengan harga yang cukup rendah tak membuat Vendor Huawei ini merilis produk dengan asal-asalan karena pada Ponsel terbaru Huawei Y3 II LTE ini terdapat fitur yang cukup canggih yakni Easy key yang bisa memudahkan penggunanya dalam mengakses suatu aplikasi serta website serta fitur lain didalam ponsel seperti kamera ataupun fitur call yang menjadi favorit si pengguna dalam satu sentuhan saja, terlebih dengan akses 4G LTE menjadikan smartphone ini cukup kencang untuk diajak berselancar dan streaming video.
Tampilan HP Huawei Y3 II ini cukup simple dan elegan terlebih terdapat layar berukuran tidak terlalu besar yakni 4,5inchi hanya saja resolusi layarnya terbilang cukup standar yakni FWVGA 480p saja dibalut interface bawaan dari Huawei yakni EMUI 3.1 menjadikannya sangat mudah digunakan serta akan berjalan pada sistem operasi Android versi Lollipop 5.1 tetapi belum diketahui apakah disediakan update untuk OS marshmallow oleh pabrikan atau belum.
Urusan kamera pada smartphone Huawei Y3 II Lte ini juga disediakan untuk memanjakan penggunannya dalam mengabadikan moment. Pada kamera utama dibagian belakang bodinya telah terpasang lensa beresolusi 5 megapiksel.
Jika anda tertarik membelinya siapkan saja budget sekitar Rp.1.299.000 saja untuk menebusnya. HP android murah 4G lte ini bisa anda jadikan pilihan jika ingi mencicipi akses jaringan data supercepat 4G tetapi dengan budget terjangkau. Semoga ulasan kali ini bermanfaat dan terima kasih.