Tak lama lagi Penemu bakal membuat sebuah teknologi agar baterai lebih tahan lama

Babatpost.com – Tak lama lagi Penemu bakal membuat sebuah teknologi agar baterai lebih tahan lama, Baterai dengan kandungan Lithium Ion menjadi sebuah andalan hampir seluruh baterai yang digunakan smartphone Android sekarang ini. Dan anda mungkin sudah merasakan sendiri bagaimana kekuatannya, boros bukan. Namun jangan khawatir sebentar lagi peneliti bakal menemukan sebuah teknologi batrai yang lebih awet.

Para peneliti dari Univesitas Irvine, Amerika Serikat, membuat baterai yang dapat menambah kekuatan kawat nano emas di gel elektrolit. Pasalnya, bagian ini dianggap sebagai komponen penting dalam mengisi daya baterai.

Read More
Berita Terkait :  3 Ponsel Android Pilihan Harga Rp2,5 Juta dengan Spesifikasi yang Mumpuni

Dalam penelitian, para ilmuwan melapisi kawat nano emas dengan mangan doixoda dan menukar lithium dengan gel elektrolit. Hasilnya, sebuah baterai yang dapat bertahan lebih lama dari produk konvensional.

Penelitian ini dilakukan untuk mencari alternatif pengganti lithium, yang dikenal sangat mudah terbakar. Selain itu, peneliti juga berambisi membuat baterai yang ramah lingkungan.

Sayangnya, baterai ini belum bisa diproduksi secara massal, sebab material untuk baterai ini sangatlah mahal. Demikian seperti dikutip dari Mirror, Senin (24/10/2016).

Berita Terkait :  Tips keren Sulap Microsoft Lumia 525 menggunakan OS Android Marshmallow 6.0

 

 

 

Tak lama lagi Penemu bakal membuat sebuah teknologi agar baterai lebih tahan lama

Related posts