Jakarta Kembali diserang banjir, berikut kondisi Ketinggian Muka Air Bendung di Jabodetabek

Jakarta Kembali diserang banjir

Babatpost.com – Jakarta Kembali diserang banjir, berikut kondisi Ketinggian Muka Air Bendung di Jabodetabek, Masalah banjir di Jakarta nampaknya masih menjadi problem hingga saat ini, dan sekarang ini Jakarta sedang dihadapkan kembali dengan probelm tersebut, karena hujan deras yang mendera Ibu Ktoa beberapa hari ini, Serta buruknya sistem drainase dan got menjadi penambah penyebab banjir ini.

Badan Penanggulanagan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta merilis tinggi muka air beberapa bendung sungai di Jakarta dan daerah penyangga. Mayoritas bendung sungai tersebut dalam status Siaga dengan cuaca yang cerah. Jakarta Kembali diserang banjir

Read More
Berita Terkait :  Masa Kampanye Selesai, Ahok Kembali Pimpin Jakarta

“Update tinggi muka air sungai di Jakarta, Sabtu (20/8/2016), pukul 12.00 WIB,” demikian tertulis dalam rilis Psdalops DPBD DKI Jakarta.

Dalam rilis itu, tercatat Bendung Katulampa berada pada status Siaga 4 dengan tinggi muka air 10 cm dengan cuaca cerah. Bendung Depok dalam status Siaga 4 dengan tinggi muka air 90 cm dan cuaca cerah, kemudian Bendung Manggarai dengan tinggi muka air 640 cm dalam status Siaga 4 dan cuaca cerah.

Selain itu, Bendung Karet berada dalam status Siaga 4 dengan ketinggian muka air 440 cm, Bendung Krukut Hulu berstatus Siaga 4 dengan ketinggian air 110 cm, Bendung Pesanggrahan berstatus Siaga 4 dengan ketinggian air 80 cm, Bendung Angke Hulu berstatus Siaga 3 dengan ketinggian air 165 cm. Kemudian, ketinggian muka air Bendung Waduk Pluit ada di posisi 160 cm, dan Bendung Pasar Ikan berada di status Siaga 3 dengan ketinggian muka air 186 cm. Jakarta Kembali diserang banjir

Berita Terkait :  34 Jakmania diamankan Polisi

Selain itu, Bendung Cipinang Hulu berada dalam status Siaga 4 dengan ketinggian air 110 cm, Bendung Sunter Hulu berstatus Siaga 4 dengan ketinggian air 70 cm. Serta, Bendung Pulogadung ada pada status Siaga 4 dengan ketinggian muka air 360 cm.

Related posts