Isu Meninggalnya Angelina Jolie Ternyata Modus Penipuan

BABAT POST – Dunia hiburan Hollywood dihebohkan dengan kabar tak sedap dari bintang Angelina Jolie. Istri dari Brad Pitt tersebut dikabarkan meninggal dunia karena bunuh diri.

Dilansir dari Hollywoodlife, kabar tersebut dengan cepat menyebar di jejaring sosial Facebook. Sebuah video yang gunakan logo CNN tampilkan kabar jika Jolie telah meninggal dunia karena bunuh diri. Pesan tersebut sudah beredar di Facebook sejak awal Agustus 2016.

Read More
Berita Terkait :  Benarkah Marion Cotillard saat ini tengah hamil anak dari Brad Pitt ?

“CNN Video Footage: Angelina Jolie Says Goodbye to Her Fans and to Brad Pitt Before Doing This Suicidal” adalah judul video yang disebarkan secara viral di Facebook.

Isi dari video itu adalah rekaman suara yang mengucapkan selamat tinggal dari Jolie untuk suaminya Brad Pitt, keenam anaknya Shiloh (10 tahun), si kembar Vivienne dan Knox (7 tahun), Maddox (14), Pax (12), serta Zahara (11), serta seluruh penggemarnya. Sontak dunia internet pun sempat heboh atas adanya video ini.

Tweet dan unggahan dari penggemar pun mulai bermunculan. Rata-rata mereka menanyakan keabsahan berita tersebut, namun tak sedikit yang termakan berita dan ikut sedih.

Berita Terkait :  Datangi pemakaman, kekasih Mike Mohede tak kuasa menahan air mata

“Benarkah Angelina Jolie tewas bunuh diri?,” tanya salah satu penggemar seperti dilansir dari Hollywoodlife.

“Jika Jolie benar-benar meninggal saya akan sedih,” ungkap salah satu netizen.

Lantas, apakah berita tersebut benar? Tentu saja tidak. Setelah ditelusuri link video tesebut ternyata tak bisa dibuka. Dilansir Snopes, berita tersebut langsung dikonfirmasi sebagai berita bohong atau hoax. Dari situlah publik mulai percaya bahwa kabar meninggalnya Jolie palsu belaka.

“Mengapa berbohong soal kematian Angelina Jolie?,” ujar netizen lain.

CNN sendiri juga mengatakan bahwa mereka sama sekali tak pernah menulis berita soal kematian Jolie.

Video tersebut pun diduga sebagai cara untuk melakukan penipuan, di mana video Jolie digunakan agar pemilik akun Facebook mau memberikan akses masuk kedalam akunnya. Jika telah mendapatkan akses masuk, pelaku pun akan menggali data dan informasi pribadi pemilik akun.

Berita Terkait :  Roro Fitria Lepas Masa Lajang Akhir Bulan ini

Penipuan di media sosial dengan cara ini memang tengah marak digunakan. Selain Angelina Jolie, selebriti lain seperti Vin Diesel, Nicolas Cage, jaden Smith, Jim Carrey dan John Cena juga pernah dikabarkan meninggal untuk kepentingan yang sama.

Ini bukan pertama kalinya Jolie dikabarkan bunuh diri. Sebelumnya, National Enquirer pernah melaporkan bahwa Jolie dilarikan ke rumah sakit karena percobaan bunuh diri di tahun 2009. Lalu, muncul isu serupa di tahun lalu.

Related posts