Blaise Matuidi dan Isco Tepis Isu Hengkang

BABAT POST – Setelah ditinggal Paul Pogba yang bergabung dengan Manchester United, Juventus kini menjadikan Blaise Matuidi sebagai target utamanya. Paris St-Germain pun dikabarkan bakal menjual Matuidi musim panas ini.

Kemampuan Matuidi yang nyaris-nyaris mirip dengan Pogba dianggap cocok untuk memperkuat lini tengah Bianconeri. Sementara dari sisi PSG, Matuidi akan menghadapi persaingan ketat di lini tengah menyusul kehadiran Grzegorz Krychowiak.

Read More
Berita Terkait :  Rumor Transfer : Isco Tinggalkan Real Madrid di Akhir Musim, Kemana?

Terkait isu Matuidi, Presiden PSG Nasser Al-Khelaifi memastikan bahwa klub tidak akan menjual si pemain 29 tahun itu berapapun harganya karena perannya masih sangat penting untuk tim.

“Bagi saya bursa transfer sudah usai. Matuidi masih terikat kontrak dengan kami dan kami punya hubungan yang sangat baik,” ujar Khelaifi seperti dilansir Soccerway.

“Kami tidak pernah membicarakan soal kehilangan Matuidi yang adalah pilar tim ini,” sambungnya.

Selain itu, Al-Khelaifi juga memastikan bahwa PSG sudah menuntaskan proses belanjanya musim panas ini setelah mendatangkan lima pemain baru. Sebelum Jese, ada juga Hatem Ben Arfa, Krychowiak, Thomas Meunier, dan Giovani Lo Celso.

Berita Terkait :  Prediksi Skor Real Betis vs Cadiz, 9 April 2023: Derby Andalusia Beda Tujuan

“Saya rasa Jese adalah pembelian terakhir kami di bursa transfer musim panas ini.”

“Kami punya tim bagus. Kami sangat puas dengan para pemain baru kami,” tuntasnya.

Hal yang sama juga diungkapkan Isco yang sering dikabarkan akan hengkang dari Real Madrid. Pemain berusia 24 tahun itu disebut memang tak ingin pergi dari klub asal ibukota Spanyol itu.

Bersama dengan Madrid di musim lalu, Isco tak bermain reguler sebagai starter. Di Liga Spanyol, dia tampil sebanyak 31 kali, 21 kali sebagai starter, 10 lainnya sebagai pemain pengganti.

Karena jatah bermain yang hasrus berbagi itu, Isco disebut meminta untuk dijual. AC Milan pernah diungkapkan sebagai klub yang mengincarnya.

Berita Terkait :  Bilas Osasuna 5-2, Real Madrid Puncaki Klasemen Sementara Liga Spanyol 20116/2017

Agen sekaligus ayah Isco, Paco Alarcon, menegasakan bahwa dia tak mempunyai niatan untuk meninggalkan Madrid. Isco malah berniat di Madrid lebih lama dengan membuka peluang untuk menambah kontral dengan yang akan selesai di musim 2018.

“Ada banyak rumor yang bermunculan dalam beberapa pekan terakhir, tapi kami tidak tertarik,” kata Alarcon di Football Italia.

“Di saat ini, kami tak ingin mempertimbangkan tawaran apapun, apakah itu dari Milan atau klub lain. Isco ingin melanjutkan petualangan dengan Real Madrid dan berharap bisa memperbarui kontraknya yang berakhir pada 2018,” imbuhnya.

Related posts