BABAT POST – Bagi pengguna smartphone yang ingin memiliki smartpohe dengan spesifikasi yang tinggi dan harga yang murah patut berbahagia. Pasalnya, produsen smartphone asal China, ZTE baru saja mengumumkan jajaran smartphone murah terbarunya, yakni Small Fresh 4.
Ini merupakan melanjutkan kesuksesan Small Fresh 3 yang telah dirilis tahun lalu. Dikatakan murah karena harganya dibanderol sekitar 1.090 Yuan atau sekitar Rp2,2 juta.
Dilansir dari VR-Zone, Senin (18/7/2016), disebutkan bahwa ZTE Small Fresh dilengkapi dengan spesifikasi cukup menarik. Seperti dibenamkannya prosesor octa core dari MediaTek MT6753 yang memiliki kecepatan 1,5GHz. Serta menggunakan RAM 2GB, yang dikawinkan dengan memori internal berkapasitas 16GB.
Smartphone ini juga dilengkapi slot microSD, sehingga sobat tak perlu khawatir kehabisan ruang penyimpanan ketika menginstal aplikasi ataupun game.
Smartphone ini menggunakan layar 5,2 inci yang beresolusi Full HD 1080 x 1920 pixels, sehingga menghasilkan kepadatan layar mencapai 424 pixel per inci. Serta memiliki lengkungan pada tiap sudutnya, atau biasa kita sebut dengan 2,5D.
Sementara untuk kamera ada sensor 13 megapiksel di bagian belakang dengan Dual Tone LED Flash, dan teknologi PDAF yang mempercepat pengambilan autofocus dalam waktu 0.1 detik. Lalu ada pula kamera depan 5 Megapixel yang mengusung lensa wide-angle dengan sudut lebar 160 derajat.
Yang membuatnya spesial adalah adanya lingkaran yang biasa digunakan untuk meletakan sensor pemindai sidik jari yang mampu membaca sidik jari penggunanya dalam waktu 0.3 detik. Tak hanya itu smartphone ini telah menggunakan desain antarmuka dari ZTE, MiFavor 3.5, berbasiskan Android 6.0 Marshmallow.
Selain itu, smartphone ini juga memiliki desain premium dengan bodi berbahan metal. Tampilan luar ZTE Small Fresh 4 terlihat sangat menarik, dan terlihat mewah dengan lubang speaker yang berada pada sisi bagian bawah.
Kemudian untuk sektor baterainya, ZTE Small Fresh 4 mengandalkan baterai berdaya 2.450 mAh untuk mengalirkan engeri ke setiap komponen hardware yang dimilikinya.
Smartphone ini juga dilengkapi konektivitas data mumpuni, karena sudah mendukung teknologi 4G LTE, dan tersedia berbagai konektivitas pendukung, seperti Wi-Fi, Bluetooth, GPS, dan port MicroUSB 2.0. Lalu ada pula dua slot kartu sim untuk mempermudah sobat berkomunikasi.
Menariknya lagi, ZTE menyediakan fitur Voice Assistand yang secara otomatis dapat menjawab panggilan telepon, dan membuka aplikasi dengan kontrol suara. Fitur tersebut sangat mirip dengan fitur “Ok Google” yang bisa kita dapatkan apabila memakai aplikasi Google Now.
Tak usah menunggu lama, rencannnya pihak ZTE akan melempar kepasaran pada 26 Juli mendatang, dengan warna Gold, Silver, dan Rose Gold. Sayangnya belum ada informasi mengenai ketersediaan smartphone ini di Indonesia, jadi sobat harus bersabar apabila tertarik membelinya.