BABAT POST – Riyad Mahrez berhasil membuat Barcelona ingin merekutnya namun ternyata penyataan itu diralat oleh Blaugrana dalam waktu kurang dari 24 jam.
Barcelona memutuskan ikut terlibat persaingan dengan Chelsea dan Arsenal untuk mendapatkan jasa Mahred. Klub Katalan itu langsung jadi favorit pelabuhan baru gelandang serang asal Aljazair tersebut.
Kans Barcelona mendapatkan Pemain Terbaik Liga Inggris 2015/2016 itu makin besar karena adanya respon positif. Mahrez yang menolak perpanjangan kontrak Leicester, sempat menyatakan ingin berlabuh ke Camp Nou ketimbang Stamford Bridge atau Emirates Stadium. Alhasil, Chelsea dan Arsenal mengambil langkah seribu.
Tapi, skenarionya malah berbeda. Mahrez ternyata batal menemani Neymar dkk. Barcelona rupanya tidak jadi merekrut pemain berusia 25 tahun itu. Disinyalir pemicunya karena The Foxes mematok banderol terlalu tinggi.
Barcelona hanya punya kurang 20 juta pounds setelah menghabiskan 37,4 juta pounds untuk membeli empat pemain. Sedangkan Leicester meminta 40 juta pounds untuk jasa Mahrez. Artinya, tim besutan Luis Enriaque itu kurang 20 juta pounds.
Itu memaksa Barcelona mengibarkan bendera putih untuk mendapatkan Mahrez. Posisi jawara Liga Spanyol itu kini digantikan Manchester City (Man City). The Citizens kabarnya siap merogoh 40 juta agar bisa mendahului Chelsea dan Arsenal.
Hal yang sama juga terjadi pada Juventus. Melalui Manajer Umum Juventus, Giuseppe ‘Beppe’ Marotta buka suara terkait isu transfer Gonzalo Higuain. Menurutnya, Juventus tidak akan merekrut bomber Napoli tersebut.
Pernyataan ini ia sampaikan setelah Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis mengungkapkan bahwa tidak ada negosiasi apapun mengenai nasib Higuain. Ia bilang, pemain kebangsaan Argentina itu bakal bertahan dengan Napoli di musim 2016/2017.
“Ya, tidak ada negosiasi untuk Higuain. De Laurentiis mengatakan kami tidak akan membayar klausul pelepasan? ya, pernyataan itu memang benar,” ungkap Marotta ke Sportmediaset.
“Tidak ada negosiasi dengan Napoli. Saya tidak akan bicara masalah ini lagi,” tegasnya.
Awalnya Higuain disebut-sebut jadi calon kuat pengganti Alvaro Morata yang pulang ke Real Madrid. Namun Juventus membantah semua isu yang sudah beredar. Untuk sementara I Bianconeri hanya memiliki tiga penyerang ternama yakni Mario Mandzukic, Simone Zaza dan Paulo Dybala.
Higuain sendiri sebenarnya sudah tidak betah menghuni skuat Napoli. Lewat penuturan agennya, Higuain berharap bisa bergabung dengan klub baru di musim mendatang.
“Aurelio De Laurentiis memiliki hak untuk menaikkan nilai jual dalam kontrak Higuan. Tapi kami tak mau menyepakati pembaharuan tersebut. Untuk saat ini kami masih menghormati kontrak itu. Tapi kami akan melihat apa yang terjadi pada tahun depan,” ucap Nicolas Higuain, kakak sekaligus agen sang pemain.
Selain Juventus, eks pemain Real Madrid ini juga dikaitkan dengan klub-klub raksasa Eropa. Kabarnya Arsenal, Bayern Muenchen dan Paris Saint Germain siap menampung pemain berjuluk El Pipita ini.
Manchester City juga terancam gagal mendapatkan Leroy Sane. Lewat penuturan ayahnya, sang pemain disebut berpeluang hijrah ke Real Madrid atau Bayern Muenchen.
Awalnya City dikabarkan sudah mencapai kesepakatan dengan Schalke 04 sebagai klub yang memiliki Sane. Klub asuhan Josep Guardiola itu bersedia mengeluarkan 45 juta euro (37,5 juta pounds) atau setara Rp 650 miliar untuk mewujudkan transfer ini. Sane bahkan disebut-sebut sudah menyetujui tawaran kontrak empat tahun yang disodorkan oleh The Citizens.
Namun semuanya jadi berantakan saat Souleymane Sane melontarkan penjelasannya pada Sky Sports. Ia bilang, Madrid dan Muenchen tetap berpeluang mendapatkan jasa anaknya.
“Belum ada kesepakatan dengan siapapun. Real Madrid dan Bayern Muenchen masih memiliki peluang,” ucap Souleymane.
Ketertarikan klub-klub raksasa pada pemain 20 tahun ini wajar terjadi, sebab Sane sukses tampil memukau di musim 2016/2017. Walau usianya masih terbilang muda, Sane sudah dipercaya menghuni skuat utama Schalke. Dari semua kompetisi sepanjang musim lalu, ia bisa mencatatkan 42 penampilan dan menorehkan sembilan gol.
Berkat kegemilangannya, Sane dibawa tim nasional Jerman ke Piala Eropa 2016. Publik meyakini sang pemain bakal jadi bintang besar sepak bola di masa yang akan datang.