babatpost.com – Kebakaran terjadi di Plaza Ramayana Aksara, Medan, Sebuah pusat perbelanjaan yang ada di Medan, Plaza Ramayana Aksara mengalami serangan si jago merah. Hal ini menimbulkan kemacetan yang cukup padat di sekitar mall tersebut.
kebakaran yang berada di persimpangan jalan membuat ratusan kendaraan yang datang dari Jalan Aksara, Jalan HM Yamin, dan Jalan Letda Sudjono menumpuk.
Akibatnya, kemacetan parah terjadi sepanjang jalan itu. Untuk mengurainya, puluhan polisi berjaga di tiap persimpangan jalan.
Mobil maupun sepeda motor yang datang dari arah Jalan HM Yamin diminta memutar arah ke beberapa gang di sekitar lokasi kebakaran.
“Kepada pengguna jalan kami mohon maaf, tolong berputar arah. Di sana lagi ada kebakaran,” teriak seorang polisi yang mengatur lalu lintas.
Meski sudah diblokade petugas, sejumlah pengendara motor tetap membandel dengan menerobos masuk menuju lokasi kebakaran. Di sela-sela keramaian, puluhan pedagang yang membuka lapak di Plaza Ramayana ini nyaris terlibat adu fisik.
Pemicunya, seorang pedagang tiba-tiba saja naik ke lantai dua, tempat di mana banyak toko emas yang ditinggalkan. Mengetahui ada yang naik ke lantai dua, pedagang lainnya mengamuk.