Angelfish dan Swordfish, Jam Tangan Pintar Buatan Google

BABAT POST – Setelah memperkenalkan sistem operasi terbaru, Android Nougat, perusahaan Google nampaknya semakin serius menjadi perusahaan produsen hardware. Setelah rumor ponsel Android yang akan dibuatnya sendiri, Google kini juga dirumorkan sedang merancang jam tangan Android Wear versinya sendiri.

Seperti dikutip dari Android Police, Senin (11/7/2016), sumber yang dekat dengan permasalahan ini mengatakan Google sedang membangun dua perangkat Android Wear, yang kemungkinan diberi merek Nexus.

Kedua perangkat tersebut memiliki nama sandi masing-masing, yakni Angelfish dan Swordfish.

Rencananya, jam tangan pintar tersebut akan dirilis tidak beberapa lama setelah perangkat terbaru Nexus diumumkan.

Dua versi Android Wear yang akan dibikin Google sendiri salah satunya akan memiliki ukuran yang besar, sporty, dan memiliki banyak fitur, seperti koneksi 4G LTE, GPS, sensor denyut jantung.

Angelfish

Android Wear berukuran besar ini oleh Google diberi nama sandi Angelfish, dan menyerupai peranti Moto 360 atau LG Urbane generasi kedua yang juga memiliki koneksi 4G LTE. Bedanya, dari sisi desain, unit jam tangan pintar Google menyatu dengan tali pengikatnya.

Angelfish memiliki ketebalan sekitar 14 mm. Ukuran ini tergolong tebal, kemungkinan Google menyematkan baterai kapasitas lebih besar untuk menangani koneksi LTE yang dimiliki.

Diameter jam tangannya sendiri akan lebih kecil dari Moto 360 yang berukuran 46 mm, namun tetap lebih besar dari versi 42 mm-nya.

Google diketahui menggunakan bahan titanium untuk Angelfish, dan akan membuatnya dalam warna hitam gelap yang tidak mengilap.

Swordfish

Sementara versi satunya lagi akan memiliki ukuran lebih kecil dan tidak dilengkapi dengan fitur koneksi data mobile dan GPS seperti disebut di atas. Perangkat ini oleh Google diberi nama sandi Swordfish.

Swordfish memiliki diameter yang lebih kecil, dengan ukuran 42 mm dan ketebalannya juga hanya 10.6 mm, atau 0,8 mm lebih tipis dari Moto 360.

Swordfish akan tersedia dalam tiga varian warna, yakni silver, titanium, dan rose gold.

Seperti diketahui, Google telah memperkenalkan desain aksesoris tali jam tangan yang diberi nama MODE di ajang Google I/O beberapa waktu lalu.

Uniknya, Angelfish yang ukurannya lebih besar, tali jam tangannya tidak bisa digonta-ganti dengan MODE. Sementara Swordfish yang lebih kecil memungkinkan hal itu.

Related posts