Babatpost.com – Masjid di Australia di bom orang tak dikenal ketika jamaah Sholat Tarawih berlangsung, Islampophobia nampaknya sedang menyerang negara Kangguru, bagaimana tidak ketika warga muslim sedang melakukan jamaah shalat sebuah bom molotv meledak di Masjid sekitar Perthm Australia 28 juni.
Dilaporkan, tidak ada korban terluka akibat serangan bom molotov tersebut, sebab hanya menghantam mobil yang sedang diparkir tepat di luar masjid yang berlokasi di kampus Islamis di wilayah Thornlie, Perth. Masjid di Australia di bom
“Diduga (serangan tersebut) menggunakan semacam pemicu yang digunakan untuk mengobarkan api. Sebuah grafiti yang bernada anti-Islam ditorehkan terlihat dicat di tembok yang berhubungan dengan area kampus dekat kendaraan yang rusak (akibat terbakar bom molotov),”jelas Kepolisian Australia Barat, sebagaimana dikutip dari AFP, Rabu (29/06).
Pada pernyataannya, Kepolisian Australia Barat menambahkan bahwa tiga kendaraan yang terparkir dekat masjid juga rusak akibat serangan bom molotov tersebut.
Perwakilan Muslim di Perth, Yahya Adel Ibrahim, mengatakan bahwa warga komunitas Islam di Perth tidak akan membalas serangan kejahatan yang berbasis kebencian terhadap suatu kaum tersebut.
“(Serangan) ini tidak diragukan lagi adalah tindakan kriminal yang berdasarkan kebencian, namun (perlu ditekankan) ini hanya serangan yang dilakukan oleh satu orang atau satu kelompok saja bukan semua (semua warga Perth),” ujar Ibrahim melalui Facebook. Masjid di Australia di bom
Ibrahim juga menambahkan ketika serangan bom molotov tersebut dilancarkan, semua jamaah dalam masjid tetap berada di dalam masjid dan melanjutkan salat mereka karena menolak untuk takut terhadap serangan itu.