Aktor Kim Sung Min Meninggal Dunia Setelah Koma Selama 2 Hari

BABAT POST – Kabar duka datang dari Korea Selatan, aktor Kim Sung Min dinyatakan meninggal dunia karena mati otak setelah dua hari sebelumnya berusaha bunuh diri. Keluarga pun memilih untuk mendonasikan organ tubuh bintang 42 tahun ini.

Rumah Sakit Seoul St Mary telah secara resmi mengumumkan kondisi aktor ini setelah ia koma dua hari lalu.

Kim Sung-min divonis mengalami kematian otak pukul 2 pagi, Minggu, dan kondisinya ini diumumkan sekitar pukul 10:15 pagi. Rumah sakit mengambil kesimpulan akhir setelah pertemuan komite, di mana para ahli telah secara menyeluruh memeriksa data yang berkaitan dengan laporan medisnya.

Rumah sakit mengatakan keluarganya telah menyatakan kesediaan untuk menyumbangkan organ setelah mendengar keadaannya.

“Keluarga ingat bahwa aktor ini sering mengatakan ia ingin menyumbangkan organ dan telah menyampaikan pesan itu kepada kami,” kata Dr. Im Ji-yong di departemen medis darurat dari rumah sakit.

Kim Sung-min akan menjalani operasi pukul 6 sore, Minggu sehingga organ-organ tubuhnya bisa disumbangkan. Lima pasien akan menerima ginjalnya, hati, usus dan kornea mata.

Kim Sung Min ditemukan tak sadarkan diri di kamar mandinya, Jum’at (24/6). Diungkapkan, sang aktor memilih gantung diri setelah sempat bertengkar dengan istrinya.

Anak Kim Sung Min mengungkapkan kalau ayahnya sempat melakukan kekerasan pada ibunya, tapi menurut istri sang aktor mereka hanya bertengkar biasa. Istrinya pun meminta polisi mengecek apakah suaminya mabuk, karena saat mabuk sang aktor selalu membahas soal bunuh diri.

Pukul 2 dini hari, Kim Sung Min dinyatakan mengalami mati otak dan konfirmasi kematian diungkapkan pada 10.15 waktu setempat, Minggu (26/6).

Bintang The Three Musketeers ini sejak dulu selalu ingin mendonorkan organ tubuhnya. Karena alasan di atas, keluarga pun setuju mendonorkan tubuhnya pada lima pasien.

Setelah ditemukan tak sadarkan diri, Kim Sung Min sempat bisa diselamatkan sekitar 30 menit sebelum akhirnya mengalami mati otak. Prosesi pemakaman sang aktor dilakukan di rumah sakit Seoul Sungmo dan akan dikebumikan pada 28 Juni besok.

Kim Sung-min meraih popularitasnya berkat serial MBC 2002 “Mermaid Lady”. Namun, ia mengejutkan para penggemarnya pada tahun 2011, ketika ia dijatuhi hukuman 2 1/2 tahun penjara, karena narkoba. Tahun lalu, ia ditangkap karena kejahatan yang sama dan dibebaskan pada bulan Januari.

Related posts