Cetak Gol Terbanyak, Jadikan Gareth Bale Pemain Tersubur Piala Eropa 2016

BABAT POST – Dari seluruh pertandingan Piala Eropa 2016 yang sudah bergulir hingga babak penyisihan ini menyisakan beberapa cerita yang mengejutkan. Namun, yang tidak kalah menarik adalah penampilan para pemain yang mampu bersinar di laga-laga perdana.

Bukan Cristiano Ronaldo, Olivier Giroud atau Paul Pogba yang menjelma jadi pemain paling subur di Piala Eropa 2016. Ternyata sosok Gareth Bale-lah yang tiba-tiba menyeruak sebagai pemain paling gahar menjebol gawang lawan di penyisihan grup.

Read More
Berita Terkait :  Inilah Hasil Statistik Piala Eropa 2016 yang Mengejutkan

Dari tiga pertandingan, Bale sudah menorehkan namanya di daftar pencetak gol terbanyak sementara dengan tiga gol. Bahkan gol terakhirnya ke gawang Rusia membuat sejarah di mana untuk kali pertama Wales lolos ke babak 16 Besar.

Tapi apa yang sudah dilakukannya tak lantas Bale besar kepala. Sebagai pemain menurutnya hanya bermain sebaik mungkin.

Menurutnya kemenangan atas Rusia memang sudah dicanangkan bersama rekan.

“Kami sudah tahu semuanya soal pertandingan melawan Rusia. Karenanya, sebelum pertandingan saya sudah mengatakan kepada semua pemain, mari kita lakukan agar tidak menyesal kemudian,” ungkap Bale usai laga dilansir Soccerway, Selasa (21/6/2016).

“Ini mungkin performa terbaik saya selama menjadi pemain nasional Wales. Kami memulainya dengan sangat baik dan tidak merasa gugup,” ulasnya.

Berita Terkait :  Rumor Transfer : Man United Siapkan Dua Trilliun Untuk Dua Superstar La Liga Ini

Bale pun mengucapkan terima kasih pada semua pendukung.

“Kami ucapkan terima kasih, baik yang mendukung kami di Prancis maupun di dalam negeri. Berada di puncak grup, apalagi yang perlu Anda minta?”

“Sekarang tugas kami mempersiapkan diri ke pertandingan selanjutnya,” pungkas Bale.

Dan berikut ini Gelandang terbaik lainnya dari laga perdana penyisihan grup Piala Eropa 2016 dengan formasi 4-5-1:

  1. Bartosz Kaputska (Polandia)

Polandia mampu mengawali Piala Eropa 2016 dengan kemenangan 1-0 atas Irlandia Utara. Aliran bola Irlandia Utara mandek, dan Bartosz Kaputska adalah gelandang bertahan Polandia yang merusak permainan lawan.

2. Luka Modric (Kroasia)

Berita Terkait :  'Tiki-Taka' Tetap Jadi Strategi Andalan Spanyol Saat Lawan Italia Nanti

Gol Luka Modric ke gawang Turki dianggap salah satu yang terbaik di pertandingan perdana lainnya di Piala Eropa 2016. Modric memiliki kemampuan membaca permainan, dia kerap menjadi penentu ketika Kroasia menemui jalan buntu.

3. Dimitri Payet (Prancis)

Dengan sumbangan satu assist dan satu gol untuk Prancis di laga pembuka Piala Eropa, nama Dimitri Payet sangat layak masuk daftar 11 pemain terbaik ini. Berkat gol Payet, Prancis menang dramatis atas Rumania sekaligus mengangkat moral rekan-rekan setimnya.

4. Andres Iniesta (Spanyol)

Pergerakan Andres Iniesta ketika Spanyol menghadapi Republik Ceko begitu sulit diantisipasi. Umpan-umpannya akurat, bahkan berkat assist Iniesta, sundulan Gerard Pique bisa memecah kebuntuan Spanyol, yang akhirnya menang 1-0 atas Ceko.

Related posts