Hasil Spanyol vs Turki, menggila Spanyol menang tiga gol dan lolos ke perempat final

Babatpost.com – Hasil Spanyol vs Turki, menggila Spanyol menang tiga gol dan lolos ke perempat final, Tak perlu waktu lama bagi Spanyol untu menyusul dua rival berat mereka di Piala Eropa 2016, yakni Prancis dan Italia yang terlebih dahulu lolos ke babak perempat final. Setelah mengalahkan turki dengan skor meyakinkan 3-0.

Berkat kemenangan ini, Spanyol menyusul dua negara unggulan lainnya, yakni Prancis dan Italia, ke babak perdelapanfinal Piala Eropa 2016. Prancis lolos setelah menang atas Rumania dan Albania, sedangkan Italia usai menang atas Belgia dan Swedia.

Read More

Jalannya Pertandingan Hasil Spanyol vs Turki

Babak Pertama

Spanyol memulai jalannya laga babak pertama. Para pemain La Furia Roja pun langsung tampil menyerang. Akan tetapi, peluang pertama justru didapat Turki melalui tendangan bebas di menit kedua setelah Sergio Ramos melakukan pelanggaran yang berbuah kartu kuning. Sayang, bola sepakan pemain Turki masih belum menemui sasaran.

Perlahan Spanyol menemukan ritme permainannya. Cesc Fabregas dan kawan-kawan terlihat mendominasi jalannya laga. Sepakan on target pertama didapat Spanyol dari Alvaro Morata pada menit ketujuh. Sayang kiper Turki, Volkan Babacan, masih mampu membloknya.

Peluang didapat Spanyol di menit 11. Jordi Alba mengirim umpan datar dari sisi kiri penyerangan La Furia Roja kepada Morata yang ada di dalam kotak penalti Turki. Namun, bola sudah lebih dulu diblok pemain Turki sebelum sempat dimaksimalkan Morata.

Menit 25 giliran Turki mendapat peluang, kembali dari tendangan bebas usai salah satu pemainnya dilanggar oleh Alba. Sayang, Hakan Calhanoglu, yang dipercaya untuk mengambilnya, gagal memaksimalkannya dengan baik. Tendangan Calhanoglu masih melambung di atas mistar gawang.

Gol! La Furia Roja akhirnya memecah kebuntuan melalui Alvaro Morata. Gol Morata hadir di menit 34. Gol bermula dari pergerakan Nolito di sisi kiri penyerangan Spanyol. Pemain Celta Vigo tersebut mengirim umpan silang yang langsung disundul Morata. Skor 1-0 untuk Spanyol.

Usai mencetak assist, kini giliran gol yang hadir dari Nolito. Nolito menambah keunggulan Spanyol tak lama setelah gol Morata. Gol bermula dari pergerakan Cesc Fabregas dari sisi tengah. Umpan terobosan dikirim Fabregas kepada Nolito yang terlihat sudah menunggu di kotak penalti Turki. Meski sempat mengenai kepala pemain Turki, Nolito pun tidak menyia-nyiakan umpan tersebut dengan langsung menjebol gawang Babacan.

Gol Nolito menjadi yang terakhir di babak pertama. Spanyol pun mengakhiri 45 menit interval pertama dengan keunggulan 2-0 atas Turki.

Babak Kedua

Turki memulai babak kedua dengan cukup baik. Akan tetapi Spanyol tidak memberikan kesempatan untuk Turki terlalu lama. Hanya butuh dua menit bagi Spanyol menambah keunggulan dari Turki.

Gol ketiga Spanyol datang di menit 48. Gol tersebut kembali dicetak oleh Morata. Bola berasal dari Andres Iniesta yang mengoper bola kepada Jordi Alba di sisi kiri penyerangan Spanyol. Alba pun langsung melanjutkannya dengan mengirim umpan datar ke Morata. Tanpa ampun, Morata langsung menjebol gawang Babacan.

Spanyol semakin mendominasi jalannya pertandingan hingga laga sudah berjalan 15 menit. Meski Turki sempat menghadirkan ancaman, namun semuanya belum ada yang mampu menembus gawang De Gea.

Turki berusaha keras untuk mengejar ketertinggalan. Sayangnya, tiap kali sudah mampu mendapatkan bola dan melakukan serangan, para pemain Spanyol mampu memotongnya sebelum sempat memberikan ancaman di dalam kotak penalti.

Keperkasaan Spanyol di laga ini benar-benar terlihat. Tim asuhan Vicente del Bosque itu sama sekali tidak membiarkan Turki mengembangkan permainan. Alhasil, Arda Turan dan kawan-kawan hanya mampu mengandalkan serangan balik.

Meski berkali-kali mengancam lini belakang Turki, tidak ada lagi gol yang tercipta dari Spanyol hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. Laga pun berakhir untuk kemenangan Sergio Ramos dan kawan-kawan dengan Hasil Spanyol vs Turki 3-0.

Related posts