Rendah diri, selalu diunggulkan dengan rekan setim, Rio Haryanto tetap kalem

Babatpost.com – Rendah diri, selalu diunggulkan dengan rekan setim, Rio Haryanto tetap kalem, Rio Haryanto pembalap Formula 1 asal Indonesia, adalah seseorang yang memiliki kepribadian cukup bagus, terus di dibandingkan kemampuannya dengan rekan setim Pascal Wehrlein yang berada dibawahnya.

Dari dua kali sesi latihan, pria kelahiran Surakarta itu mencatat waktu lebih baik dibandingkan pembalap asal Jerman. Rio Haryanto mencatatkan waktu 1 menit 20,528 detik atau unggul 0,340 detik dari Wehrlein. Lantas, ia menyatakan beruntung mengenal lintasan lebih dulu dibandingkan rekannya itu.

Read More

“Pascal tidak boleh dianggap remeh, itu pertama kalinya dia melakukannya di sini dan dia sudah tampil sangat baik. Saya punya keuntungan dalam mengetahui trek yang lebih baik ketimbang dia. Sejauh ini saya cukup senang dengan performa saya dan bisa menggunakan pengalaman di GP2 dan membawanya ke Formula 1,” ucap Rio ,” ucap Rio, seperti dimuat GPUpdate, Sabtu (28/5/2016).

Pada latihan bebas kedua, Rio sempat mengalami insiden karena ia menilai kejadian tersebut sangat memalukan. Ia kehilangan kendali saat melewati terowongan dan melintasi chicane yang diakhiri dengan menabrak dinding pembatas sirkuit. Namun, ia optimistis dengan kecepatan jet daratnya yang bisa bersaing dengan Tim Sauber.

“Sangat memalukan itu bisa terjadi sebab kami tidak bisa berlatih lebih lama. Tapi melihat kinerja di seluruh latihan, kami tidak terlalu jauh dari Sauber,” tuntas Rio Haryanto.

Related posts