Babatpost.com – Ujian Nasional SMP, Anies Baswedan pantau langsung ke TKP, Anies Baswedan Sebagai menteri pendidikan dan kebudayaan melakukan pengawasan langsung terhadap sekolahan SMP yang sedang menjalani Ujian Nasional. Senin 9/5/2016.
Sejak pukul 05.00 pagi, sebanyak 70 kepala sekolah mengambil soal UN di rayon II Jakarta Utara ini.
Soal ujian dibagikan kepada tiga sub rayon, diantaranya Koja, Cilincing dan Kepala Gading.
“Jadi untuk SMP tahun ini ada 60 ribu sekolah yang mengikuti UN. 4,2 juta siswa yang mengikui UN setingkat SMP,” ujar Anies di SMP 114 Jakarta Utara, Senin (9/5/2016).
Anies menuturkan, ada dua model Ujian Nasional SMP yakni berbasis kertas dan komputer.
Tahun ini ujian berbasis komputer meningkat dari tahun sebelumnya.
“Yang komputer meningkat. Tahun lalu ada 41 sekolah tahun ini jadi meningkat 984 sekolah. Kita memang ingin berbasis komputer seperti tahun lalu” kata Anies.
Dalam kunjungannya, Menteri Anies sekaligus melihat langsung para siswa yang sudah siap melaksanakan Ujian Nasional SMP pada hari pertama ini.
Setelah kunjungan ke SMPN 114, Menteri Anies beserta stafnya berangkat menuju SMP 30 Koja, Jakarta Utara.
Tahun ini, sebanyak 4,2 juta siswa mengikuti Ujian Nasional.
Sebanyak 921.862 siswa mengikuti UN berbasis komputer. Sedangkan 6.695.978 siswa yang mengikuti UN berbasis pensil dan komputer.