Harapan tinggi Rio Haryanto di sirkuit Sochi Autodrom

Babatpost.com – Harapan tinggi Rio Haryanto di sirkuit Sochi Autodrom, Rio haryanto nampaknya sudah mulai beradaptasi dengan mobil F1, walaupun belum mampu masuk 10 besar pembalap, Rio tetap konsisten berhasil menyentuh garis finish. Begitu juga saat membalap di GP China kemarin. Selanjutnya RIo Haryanto bakal hijrah ke Rusia di sirkuit Sochi Autodrom.

Tidak seperti di Sirkuit Internasional Shanghai yang terakhir kali dirasakan pada 2008, Rio pernah menjajal Sirkuit Sochi saat tampil di GP2 tahun lalu. Tampil di Sirkuit yang memiliki panjang 5,848 kilometer pada tahun lalu praktis memudahkan proses adaptasi Rio haryanto saat balapan yang berlangsung pada 1 Mei 2016 malam WIB.

Read More
Berita Terkait :  Formula One : Rio Haryanto digantikan Esteban Ocon di tim Manor Racing

Selain itu, Rio haryanto juga memiliki catatan manis ketika tampil di sirkuit tersebut musim lalu. Pembalap berusia 23 tahun itu sempat naik podium atau finis di posisi dua sesi sprint race. Sementara di sesi feature race, Rio menyelesaikan balapan di posisi lima.

Karena itu, hasil tahun lalu di ajang GP2 praktis memantik motivasi Rio. Ditambah lagi dengan bantuan dari Tim Manor, Rio yakin akan meraih hasil lebih baik di negara bagian Eropa Timur tersebut.

Berita Terkait :  Satu lagi pembalap Indonesia bakal test dengan mobil F1

“Tanda-tandanya sudah bagus dan saya pikir kami tahu apa yang perlu kami lakukan untuk melakukan perbaikan. Terima kasih saya ucapkan untuk kru dan tim, mari kita terus berjuang untuk balapan di Rusia,” harap Rio di akun Facebook resmi Tim Manor, Senin (18/4/2016).

Related posts