Pianis Indonesia Joey Alexander ikut ramaikan Grammy Awards 2016, simak ceritanya

Babatpost.com – Ajang penghargaan musik paling bergengsi Grammy Awards 2016, baru saja selesai digelar di Los Angles, Amerika Serikat. Nah ada satu perwakilan dari Indonesia berada di panggung Grammy Awards ini, siapakah dia. Yap musisi muda Joey Alexander menjadi salah satu nominator di ajang tersebut dan juga ikut meramaikan panggung Grammy sebagai orang termuda.

Tak hanya masyarakat Indonesia yang bangga pada Joey, pianis 12 tahun itu sendiri merasa senang bisa tampil di Grammy. Melalui Twitter, Joey Alexander menunjukkan kegembiraannya bisa ambil bagian di ajang tahunan itu.

Read More
Berita Terkait :  MixRadio, Aplikasi Streaming Musik Gratis, Kini Hadir di Indonesia

“Terima kasih @_JoeyAlexander karena bergabung dengan kami di panggung malam ini. Mari mendukung musik di masa depan,” tulis GRAMMYAdvocacy yang langsung dibalas oleh Joey, “My pleasure!”

joey-alexander-senang-tampil-di-grammy-awards-2016

Joey tampil dua kali di Grammy Awards 2016, yakni dalam Pre Telecast yang digelar di Microsoft Theater dan acara inti Grammy di Staples Center. Kedua penampilan pianis asal Bali ini banjir pujian dari orang-orang di seluruh dunia.

Seperti diketahui, selain jadi pengisi acara Joey Alexander juga menjadi nominator di dua kategori, yakni Best Improvised Jazz Solo dan Best Jazz Instrumental Album. Sayangnya Joey harus menelan pil pahit karena tak menang di kategori-kategori tersebut. Kendati demikian, Joey bisa berbangga diri karena berhasil mendapatkan standing ovation dari penonton.

Related posts